Nakita.id - Moms harus tahu berbagai kebiasaan pagi hari yang justru membuat berat badan melonjak naik, hindari ya!
Pagi hari adalah waktu yang penting dalam rutinitas harian kita.
Apa yang kita lakukan saat pagi bisa menentukan bagaimana hari itu berjalan.
Namun, tanpa disadari, beberapa kebiasaan pagi hari yang tampak sepele justru bisa menyebabkan berat badan melonjak naik.
Menghindari kebiasaan-kebiasaan ini bisa membantu Moms menjaga berat badan ideal dan kesehatan secara keseluruhan.
Melansir dari berbagia sumber, berikut ini adalah kebiasaan pagi hari yang bikin berat badan melonjak naik.
Kebiasaan Penyebab Berat Badan Naik
1. Sarapan dengan Makanan Tinggi Gula dan Lemak
Sarapan adalah salah satu waktu makan paling penting, tetapi pilihan makanan yang kurang tepat bisa berdampak buruk pada berat badan.
Banyak orang tergoda untuk memilih sarapan cepat dan mudah seperti donat, roti dengan selai manis, atau cereal yang tinggi gula.
Makanan-makanan ini mengandung banyak kalori kosong yang menyebabkan lonjakan gula darah, namun tidak memberikan rasa kenyang yang tahan lama.
Akibatnya, beberapa jam kemudian, Moms mungkin merasa lapar lagi dan cenderung ngemil makanan tidak sehat.
Untuk menjaga berat badan tetap stabil, pilih sarapan yang kaya serat, protein, dan lemak sehat seperti oatmeal dengan buah, telur dengan sayuran, atau smoothie dengan protein dan sayuran hijau.
Baca Juga: Benarkan Minum Kopi Bikin Berat Badan Naik? Ternyata Kalorinya Segini