Cara Mengelola Uang Pensiun Agar Masa Tua Tak Susah dan Kekurangan

By Diah Puspita Ningrum, Sabtu, 28 September 2024 | 13:00 WIB
Cara mengelola uang pensiun (Freepik)

Lakukan pemeriksaan kesehatan rutin untuk mencegah penyakit serius yang membutuhkan biaya pengobatan besar.

Terus aktif secara fisik dengan olahraga ringan seperti jalan kaki atau yoga, dan pertahankan pola makan sehat untuk menjaga kebugaran tubuh.

5. Gunakan Asuransi Kesehatan

Mempunyai asuransi kesehatan bisa membantu Dads menghindari pengeluaran besar untuk perawatan kesehatan yang tak terduga.

Pilih asuransi kesehatan yang tepat yang mencakup kebutuhan di masa tua, seperti rawat inap, perawatan jangka panjang, dan obat-obatan.

Manfaatkan BPJS Kesehatan sebagai opsi yang lebih ekonomis untuk penanggungan biaya pengobatan dasar.

6. Lunasi Utang Sebelum Pensiun

Jika memungkinkan, lunasi semua utang, termasuk cicilan rumah, kartu kredit, atau pinjaman lainnya sebelum memasuki masa pensiun.

Dengan tidak ada beban utang, Dads bisa lebih fokus pada pemanfaatan dana pensiun.

Prioritaskan pelunasan utang dengan bunga tinggi seperti kartu kredit, yang bisa menguras dana pensiun secara cepat.

Jangan ambil utang baru di masa pensiun, kecuali benar-benar diperlukan untuk keadaan darurat.

Baca Juga: Cara Mengelola Keuangan dengan Konsep Pengeluaran 50 30 20, Apa Itu?