Cegah Hamil di Usia Sangat Muda Seperti Kasus Anak SD dan SMP Ini, Begini Pentingnya Pendidikan Seksual untuk Anak!

By Shevinna Putti Anggraeni, Rabu, 23 Mei 2018 | 13:01 WIB
ilustrasi siswa SD menghamili siswi SMP (tribunnews.com)

Kasus yang menimpa siswa SD dan siswi SMP ini, seolah membuktikan adanya kekeliruan orangtua terkait pendidikan seksual pada anak.

Terlebih di jaman yang serba modern ini sangat mudah bagi anak-anak di bawah umur mengakses tentang hal yang berbau pornografi.

Untuk menghindari berulangnya kasus hamil di usia sangat dini, tak ada salahnya orangtua memberikan kontrol dan pendidikan seksual sejak pada anak.

Melansir dari pbs.org, ada banyak faktor yang memengaruhi kasus kenakalan seksual pada anak-anak, salah satunya akses mudah alat kontrasepsi.

Dilansir dari Intisari.com, anak-anak usia dini mulai kelas dua atau tiga SD sudah perlu diberitahu perihal seks.

BACA JUGA: Ghaida Tsurayya Ungkap Penyebab Sebenarnya Cucu Aa Gym Meninggal, Ternyata Alami Pembekuan Darah