Sebelum Bakar Rumah Orangtua, Anak ini Siksa dan Pukuli Ibu Kandung Tiap Hari

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Selasa, 29 Mei 2018 | 15:04 WIB
Tri Iswanti (berkerudung), ibu dari Izzan, anak si pembakar rumah (Markus Yuwono)

Nakita.id - Izzan Abdullah (23) atau yang dikenal dengan nama Brekele, laki-laki asal Bantul tersebut akhir-akhir ini bahan pembicaraan publik.

Izzan merupakan pelaku pembakaran rumah orangtua yang terjadi pada Sabtu (26/5/2018) .

Ia juga merupakan anak yang durhaka karena sering memukul dan melakukan hal kejam pada ibu kandungnya, Tri Iswanti.

Izzan yang kini telah diamankan pihak kepolisian sudah lama melakukan hal kejam dan bahkan telah berurusan dengan kasus hukum.

BACA JUGA: Viral! 3 Anak Durhaka Terlantarkan Ayah Kandung. UdjanTidur di Atas Selokan

Iswanti yang ditemui Kompas.com di rumah kakaknya, yang berjarak 100 meter dari rumahnya di Pedukuhan Kaligondang, Desa Sumbermulyo, Kecamatan Bambanglipuro, Bantul, menceritakan hal itu

"Pertama kali berurusan dengan hukum sejak SMP, mungkin sekitar umur 14 tahun. Waktu itu saya bolak balik Bapas (Balai pemasyarakatan) di Wonosari (Gunungkidul). Lupa waktu itu kasus apa, karena banyak sekali Kasusnya," katanya Senin (28/5/2018).

Upaya dilakukan untuk memperbaiki kelakuan putranya itu sudah dilakukan berulang kali, namun selalu gagal.

Mulai masuk pesantren hingga rehabilitasi ketergantungan alkohol dan obat.

Bahkan ketika melakukan penganiayaan pun selalu dilaporkan ke polisi.

BACA JUGA: Kejam! Setelah Diaborsi, Pasangan ini Kubur Jasad Bayinya di Dekat Kos

Tetapi Brekele tetap menghajar ibunya dan bahkan ayahnya yang meninggal Januari 2018 lalu pun saat sakit sering dianiaya.