Perkembangan Kognitif dan Bahasa Bayi

By Ipoel , Kamis, 2 April 2015 | 10:00 WIB
Perkembangan Kognitif dan Bahasa Bayi (Ipoel )

TabloidNakita.com - Kapan bayi dapat mengenali orangtuanya? Di usia berapa juga bayi bisa babling dan mengucapkan "Pa Pa Pa?"Yuk, simak perkembangan kognitif dan perkembangan bahasa bayi:

PERKEMBANGAN KOGNITIF BAYI

-      Mulai mengenali orangtuanya.

-      Tertarik pada benda bergerak, termasuk bibir orang yang mengajaknya bercanda/berbicara.

-      Memerhatikan benda-benda menarik di sekelilingnya.

-      Mulai memahami bahwa tubuhnya bisa digerakkan.

-      Menyukai beragam mainan yang disodorkan kepadanya. Melalui aneka permainan itulah ia belajar.

-      Tanpa disadari bayi juga sering membuat permainan sendiri seperti bermain air saat mandi, membuat suara-suara sendiri, dan seterusnya.

-      Menggerakkan lengan dan tungkai hingga membuat kegaduhan untuk menarik perhatian orangtua.

-      Dapat mengikuti instruksi dalam permainan seperti pok-ame-ame.

-      Mulai mengenali sesuatu melalui sentuhan seperti panas, dingin, keras, lembut.

-      Dapat menilai ukuran benda yang berjarak satu meter darinya.