Kontrol Kedelapan (VIII)

By Ipoel , Senin, 4 Juni 2012 | 23:00 WIB
Kontrol Kedelapan (VIII) (Ipoel )

Mulailah melakukan “survei” rumah sakit/bersalin yang akan dipilih untuk tempat melahirkan si buah hati.

PEMERIKSAAN

Pemeriksaan Fisik:

Sama dengan pemeriksaan pada kontrol sebelumnya.

Pemeriksaan Kehamilan:

PERUBAHAN IBU:

Dari minggu ke-31 hingga ke-32, inilah beberapa perubahan yang dirasakan ibu:

Nyeri Ulu Hati

Terjadi karena janin bertambah besar sehingga tak menyisakan banyak ruang untuk lambung. Selain itu, jika ibu makan dalam porsi besar kemudian tidur dengan posisi berbaring, maka nyeri ulu hati akan muncul.

Saran:

Makanlah dalam porsi kecil tetapi sering, dan hindari posisi membungkuk.

Sering Cemas

Ini karena ibu khawatir menghadapi kehamilan yang semakin membesar dan memikirkan persalinan nanti.

Saran:

Banyak istirahat, makan cukup, relaks, tak bekerja terlalu berat.

Bagi Ibu Hamil Berisiko

Ibu hamil dengan kelainan jantung, hipertensi, dan preeklamsia, harus ekstra hati-hati. Pasalnya, usia kehamilan 32-34 minggu merupakan masa rawan, karena hemodilusi atau pengenceran darah mengalami puncaknya. Volume darah yang meningkat, beban kerja jantung kian berat.

Saran:

Saran Lainnya: