Kontrol Kelima (V)

By Ipoel , Rabu, 25 Maret 2015 | 08:10 WIB
Kontrol Kelima (V) (Ipoel )

Tabloid-Nakita.com - Pada kontrol kelima di minggu ke-22, pemeriksaan dilakukan dengan intensitas dan kualitas yang lebih meningkat.

PEMERIKSAAN

Pemeriksaan Fisik:

Pada sesi kontrol kelima, yaitu kurang lebih di usia kehamilan 22 minggu,  berat badan dan tekanan darah ibu hamil kembali dipantau. BB yang meningkat lebih dari 500 gram/minggu (2.000 gram/bulan) merupakan inidikasi hipertensi dalam kehamilan (preeklamsia). Sedangkan BB menetap/menurun bisa menandakan pertumbuhan janin terhambat atau bahkan gagal tumbuh. Pertambahan BB yang normal menunjukkan asupan makanan yang baik. Bila ada keluhan atau pertanyaan, sebaiknya utarakan langsung ke dokter supaya kehamilan bisa dilalui dengan lebih nyaman.

Pemeriksaan Kehamilan:

PERUBAHAN IBU

Masuk minggu ke-19 hingga ke-22 biasanya ibu masih mengalami pusing (anemia), sakit punggung, kram betis/paha, nyeri pinggang, gatal di perut, kontraksi, dan sebagainya. Perubahan lainnya yang muncul adalah:

Vlek-vlek Kehitaman

Akibat pengaruh hormonal, kulit ibu menjadi lebih gelap dari kulit sekitarnya (hiperpigmentasi). Bisa di wajah, kaki, tangan, badan, dan lainnya.

Saran:

Tak perlu menggunakan krim apa pun untuk mengatasinya karena toh nanti akan hilang sendiri setelah melahirkan. Lagi pula, sembarang menggunakan obat dapat membayakan janin.

Sulit Bernapas