Moms, Ternyata Puasa Memberi Manfaat Ekstra Bagi Gigi dan Mulut

By Soesanti Harini Hartono, Kamis, 7 Juni 2018 | 20:38 WIB
Dengan berpuasa dan menjaga kebersihan rongga mulut, Moms tak perlu khawatir akan kejadian bau mulut di kemudian hari. (Thinkstock)

Nakita.id.- Tak hanya sistem pencernaan, ternyata gigi dan mulut pun mendapat segudang manfaat ketika kita berpuasa.

Asal, kita tidak pilih-pilih dalam menyantap makanan dan minuman saat sahur dan buka puasa.

Mengapa puasa membawa banyak manfaat untuk kesehatan mulut dan gigi? Sebab, banyak penelitian menyebutkan, aktivitas positif ini sangat baik untuk kesehatan tubuh secara menyeluruh.

BACA JUGA: Jangan Tunggu Lama, Ini Waktu Ideal Harus Mengganti Sikat Gigi!

Berikut beberapa manfaat puasa untuk kesehatan gigi dan mulut, seperti diungkap drg. Callista Argentina dari situs Klik Dokter:

Mencegah penyakit periodontal

Berpuasa dapat membantu menjaga kesehatan gusi dan jaringan periodontal. Ini berarti, risiko terjadinya peradangan pada jaringan periodontal bisa dihindari.

Moms tertarik dengan manfaat yang satu ini? Pastikan Moms tetap memerhatikan kebersihan rongga mulut selama berpuasa.

Caranya adalah dengan menyikat gigi paling tidak dua kali sehari menggunakan pasta gigi berfluoride.

BACA JUGA: Hasil Riset: Tidur Bisa Pengaruhi Pola Asuh Orangtua bagi Si Kecil

Mencegah kerusakan gigi

Semakin banyak makanan yang masuk, semakin bervariasi pula kuman yang hinggap di rongga mulut.

Dengan berpuasa, Moms tidak akan kemasukan makanan atau minuman selama hampir dua belas jam.