April Jasmine Unggah Potret Bayi Kembarnya Tidur Petak Umpet, Warganet Gemas

By Kirana Riyantika, Minggu, 24 Juni 2018 | 15:10 WIB
April Jasmine bersama anak kembarnya (Instagram/apriljasmine85)

Bayi yang tidur tengkurap ternyata memiliki banyak manfaat.

Tidur tengkurap juga mencegah terjadinya kepala gepeng atau peyang.

Dengan seringnya bayi tidur tengkurap, ia belajar mengembangkan kekuatan leher, punggung, dan otot-otot bagian atas lainnya.

Sehingga kurang lebih di usia usia 4 bulan, kebanyakan bayi secara sadar telah mampu menopang kepala dan lehernya, serta mendorong badannya dengan menggunakan siku tangan.

Jika sudah menguasai kemampuan tersebut dengan baik, tak lama kemudian si kecil pun mulai bisa membalikkan badan, menggeser, dan akhirnya mampu menggulingkan badan.

BACA JUGA: Punya Jerawat di Area Segitiga Maut Wajah, Perempuan Ini Hampir Tewas

Saat dalam posisi telentang, dia pun mampu tengkurap sendiri.

Selanjutnya, dengan mampunya si kecil tengkurap sendiri, akan mempermudahnya dalam menapaki kemampuan motorik kasar selanjutnya yaitu berguling, merangkak, berdiri, hingga berjalan.