Kepribadian Tak Cocok, Hubungan Sederet Zodiak Ini Bisa Jadi Mimpi Buruk Bila Disatukan!

By Kirana Riyantika, Selasa, 26 Juni 2018 | 09:06 WIB
Hubungan bisa jadi buruk bila pasangan zodiak ini disatukan (Horoscopes.lovetoknow)

Nakita.id - Kita tidak bisa mengatur dengan siapa akan jatuh cinta.

Sering kali kita jatuh cinta dengan seseorang tanpa alasan.

Faktanya, cinta saja tidak cukup menjamin keharmonisan suatu hubungan.

Sembari mengenal satu sama lain, akan mulai terungkap hal-hal yang baik dan buruk dari pasangan.

BACA JUGA: Jadi Pasangan Idaman, 5 Zodiak Ini Lakukan Segala Cara Hindari Pertengkaran

Sebagian besar putusnya suatu hubungan dikarenakan kepribadian yang tidak cocok.

Ternyata, menurut astrologi ada beberapa pasangan zodiak yang bisa berakibat buruk apabila disatukan.

Apa saja? Berikut ulasannya dilansir dari yourtango.com.

1. Leo dan Cancer

Leo berasal dari elemen api, sedangkan Cancer elemen air.

Orang berzodiak Leo sangat membutuhkan petualangan dan perhatian, sedangkan Cancer menyukai kehangatan rumah dan keakraban yang lebih dalam.

Tanpa rasa malu, Leo cenderung mengungkapkan segala hal dipikirannya secara blak-blakan, berbeda dengan Cancer yang selalu berhati-hati menjaga perasaan dan sensitif.

Jika Leo tidak bisa memahami kesensitifan Cancer, atau Cancer tidak memahami jiwa petualangan Leo, hubungan tersebut kemungkinan besar akan putus.

2. Capricorn dan Aquarius

Capricorn berasal dari elemen bumi, sedangkan Aquarius berasal dari elemen air.

Sebagai elemen air, Capricorn cenderung lambat dan teliti dalam mengatasi suatu masalah serta tidak menyukai perubahan mendadak.

BACA JUGA: Terlalu Sakit Hati, 5 Zodiak ini Tak Pernah Berteman dengan Mantan Kekasih

Berbeda halnya dengan Aquarius yang senang berpetualang, spontan, dan menyukai tantangan.

Perbedaan lain antara Capricorn dan Aquarius adalah tujuan hidup dan cara mengungkapkan cinta.

Capricorn sangat mengejar materi dan menunjukkan cinta secara fisik, berbeda dengan Aquarius yang hanya mendambakan kebahagiaan dan cinta tulus.

3. Virgo dan Gemini

Virgo merupakan elemen bumi, sedangkan Gemini elemen air.

Zodiak Virgo merupakan sosok yang praktis dan realistis, sedangkan Gemini adalah pemimpi.

Biasanya cekcok akan terjadi apabila Gemini hanya terus mengungkapkan mimpinya tanpa turun tangan dengan Virgo untuk mewujudkannya.

4. Libra dan Taurus

Taurus adalah tanda elemen bumi, sedangkan Libra adalah elemen air.

Hal yang sangat dibutuhkan Taurus adalah kesetiaan pasangan.

BACA JUGA: Daftar Zodiak yang Paling Langgeng dalam Pernikahan, Romantis Terus!

Sedangkan Libra merupakan sosok supel yang memiliki banyak teman dekat.

Sifat overprotective Taurus sangat menyesakkan bagi Libra.

Keduanya juga memiliki sifat yang sama-sama keras tanpa adanya kompromi.

Terkadang, masalah kecil pun bisa memicu pertengkaran yang meledak-ledak di antara keduanya.

Itulah dia Moms sederet pasangan yang cenderung menjadi buruk apabila disatukan.