Nakita.id - Kelahiran bayi kembar merupakan kejadian langka yang dialami 1 dari 250 kelahiran.
Bayi kembar dikenal memiliki ikatan batin kuat yang saling terhubung satu sama lain.
Dilansir dari Mirror.co.uk, kejadian keterikatan bayi kembar terjadi oleh anak dari pasangan Claire dan Kurt Brogden.
Anak kembar pasangan Claire dan Kurt diberi nama Jakob dan Isla.
BACA JUGA: Gemas! Aksi Bayi Kembar Tiru Adegan Frozen Sukses Mengocok Perut
Jakob dan Isla tidak terpisahkan dari dalam kandungan hingga sang ibu melahirkan.
Claire melahirkan Jakob dan Isla sembilan minggu lebih awal karena bayi tersebut mengalami komplikasi dalam kandungan.
Namun, pada minggu kelima, Jakob diizinkan pulang terlebih dahulu dari rumah sakit karena ia berkembang lebih cepat dan sehat.
BACA JUGA: Terlahir dengan Perut Menyatu, Begini Kondisi Bayi Kembar Ini Setelah 2 Tahun!