Gigi Cantik dan Sehat Hanya Dengan Perawatan Dari Minyak Kelapa, Moms Bisa Coba!

By Fadhila Auliya Widiaputri, Senin, 9 Juli 2018 | 13:55 WIB
Manfaat minyak kelapa untuk kesehatan dan kecantikan gigi ()

 

Nakita.idMinyak kelapa dikenal memiliki banyak manfaat yang baik untuk kesehatan dan kecantikan tubuh. 

Salah satunya untuk kesehatan dan kecantikan gigi

Banyak dokter berpendapat bahwa infeksi mulut adalah akar penyebab beberapa penyakit serius, seperti penyakit jantung, demensia, stroke dan masalah pernapasan.

Bahkan untuk ibu hamil, infeksi mulut dapat menyebabkan masalah serius pada kesehatan janin. 

BACA JUGA: Terlihat Sehat, Hati-hati Bahan Makanan Ini Sering Jadi Pemicu Sakit

Untuk mencegah infeksi mulut, biasanya orang-orang akan menggunakan pasta gigi. 

Padahal tak dapat dipungkiri bila pasta gigi mengandung bahan kimia yang bisa saja berdampak buruk bagi kesehatan mulut kita. 

Di sisi lain, minyak kelapa memiliki sifat antibakteri yang kuat dan enzim pencernaan yang mampu untuk menghancurkan bakteri dan mencegah gigi berlubang atau pembusukan gigi. 

Dimana kerusakan gigi pada anak-anak dan orang dewasa, disebabkan oleh Smutans dan streptococcus.

BACA JUGA: Duh, Kebiasaan Mencuci Botol Anak Seperti Ini Justru Dapat Sebabkan Kanker

Hal ini didukung oleh Dr. Damien Brady, ketua peneliti di Athlone Institute of Technology.

Menurutnya minyak kelapa adalah alternatif ampuh untuk aditif kimia karena kandungan enzim yang tinggi.

BACA JUGA: Donita Nugroho Bingung Menu Awal MPASI Anak, Moms Ini Dia Jawabannya!

Berikut ini cara membuat pasta gigi minyak kelapa buatan sendiri:

- Setengah cangkir minyak kelapa

- 2-3 sendok makan baking soda

- 15-30 tetes minyak esensial (lemon atau pepperminy)

Cara membuatnya yaitu dengan mencampurkan semua bahan ke dalam wadah dan gunakan sebagai pasta gigi.

Untuk mengoptimalkan kesehatan gigi, Anda juga perlu mencoba teknik kuno yang dikenal sebagai oil pulling.

Yakni dengan mengoleskan satu sendok makan minyak ini selama 15-20 menit pada gigi saat kondisi perut kosong setiap pagi.

Kemudian, keluarkan ramuan tersebut dan sikat gigi seperti biasanya.

Praktik ini akan memutihkan gigi dan menghilangkan semua bakteri dari rongga mulut.

Selamat mencoba!

BACA JUGA: Tak Hanya Bantu Menyediakan ASI, Dokter Reisa Ungkap Manfaat Lain Dari Pompa ASI