Beri Kejutan Pada Calon Suami Riasan Tasya Kamila Malah Jadi Sorotan, Bikin Pangling

By Maharani Kusuma Daruwati, Senin, 9 Juli 2018 | 17:44 WIB
()

Namun, ternyata ponsel yang diinginkan Randi tersebut belum dijual di pasaran.

Sehingga membuat Tasya tak bisa memberikan hadiah sesuai keinginan sang kekasih.

Meski begitu, Tasya tak habis akal untuk memberikan kado spesial yang unik untuk Randi.

Ia pun memberikan Randi hadiah kue ulang tahun dengan bentuk handphone yang diinginkan Randi di atasnya.

"Cerita dibalik kue yg ku kasih tahun ini: Randi request pengen HP baru, tapi hp yg dia pengen tuh belum rilis (emoticon) Nah gmn tuh yaudah de skrg kue nya dulu aja ya yg ada HPnya ya, I owe you a new phone (emoticon) #ndiQturns28," ujar Tasya melalui instagramnya.

BACA JUGA: Resmi Menikah, Cantiknya Chikita Meidy Gunakan Suntiang Seberat 5 Kg Saat Resepsi 

Unggahan Tasya itu pun langsung mencuri perhatian publik.

Tak hanya mengomentari keromantisan mereka berdua dan mengucapkan selamat ulang tahun untuk Randi.

Warganet juga mengomentari riasan wajah yang digunakan Tasya saat itu.

Dalam foto yang diunggahnya tersebut, terlihat Tasya memang berdandan sedikit berbeda dari biasanya.

Tasya yang biasa tampil natural kini menggunakan riasan yang membuatnya terlihat sedikit lebih dewasa.

Ditambah lagi ia membuat freckless atau bintik hitam di bagian sekitar hidung, yang kini sedang menjadi tren setelah pernikahan Meghan Markle.