Ingin Kulit Awet Muda dan Bersih, Cukup Gunakan Daun Jambu Biji!

By Fita Nofiana, Jumat, 13 Juli 2018 | 16:14 WIB
Kulit Awet Muda, Bersih, dan Cerah, Cukup Gunakan Daun Jambu BIji! (kolase nakita.id)

Nakita.id - Siapa yang tak ingin memiliki kulit flawless atu kulit cantik tanpa cela.

Bebas jerawat, kerutan, hingga bintik hitam.

BACA JUGA: Ingin Miliki Kulit Flawless? Cukup Lakukan Beberapa Tips Ini di Rumah!

Tak heran jika banyak teknologi kecantikan menawarkan perawatan untuk mendapatkan kulit flawless yang biasanya akan mengeluarkan biaya tak sedikit.

Tapi ada lo cara mudah mendapatkan kulit flawless tanpa perawatan mahal dan bisa dilakukan di rumah, dengan daun jambu biji!

Daun jambu biji memiliki kandungan dengan antioksidan, anti bakteri, agen anti inflamasi dan tanin yang bermanfaat bagi kulit.

Sehingga baik untuk beberapa masalah kulit, seperti:

Komedo

Daun jambu biji dapat digunakan untuk menghilangkan komedo. Moms hanya perlu menumbuk beberapa daun jambu biji dan campurkan dengan air.

Tambahkan beberapa tetes air mawar lalu gunakan sebagai scrub.

BACA JUGA: Ingin Miliki Wajah 'Glowing' dan Awet Muda? Bawang Merah Rahasianya!

Untuk hasil yang lebih cepat dan lebih baik, lakukan dua kali seminggu dan Moms akan merasakan pengurangan komedo.

Menghilangkan Jerawat dan Bintik Hitam

Daun jambu biji nyatanya juga bisa sembuhkan jerawat dan samarkan bintik hitam.

Caranya, tumbuk daun jambu biji namun jangan terlalu halus, kemudian tempelkan pada jerawat atau bintik hitam.

Biarkan selama 10-12 menit. Cuci muka hingga bersih dengan air dingin dan tepuk-tepuk dengan handuk, lakukan dua kali seminggu untuk merasakan perubahannya.

Anti-Penuaan

Antioksidan yang dikandung daun jambu biji bisa menghancurkan radikal bebas yang membuat kulit menua.

Kandungnan ini juga menjaga kulit agar terlihat bersih dan segar.

Campurkan beberapa daun jambu biji dalam mixer dan tambahkan 2 sendok makan yoghurt ke dalamnya secara merata dan buat sebagai masker wajah.

Terapkan selama 15-17 menit.

Bilas wajah secara menyeluruh dengan air dingin dan tepuk-tepuk dengan handuk bersih, kemudian lembabkan wajah dengan pelembab ringan. 

BACA JUGA: Mau Kulit Cantik Sampai Tua? Coba 5 Resep Ini di Malam Hari Moms!

Itulah beberapa cara memanfaatkan daun jambu biji untuk kecantikan, mudah bukan?.