Marissa Nasution Dibully karena Berikan ASI Melalui Botol, Apa Pentingnya?

By Nia Lara Sari, Rabu, 25 Juli 2018 | 15:05 WIB
Dalam keterangan foto, Marissa menyebutkan bahwa Bottle Feeding sudah menjadi bagian dari rutinitas anggota keluarganya bersama baby Allie. (instagram.com/marissaln)

Nakita.id - Aritis cantik Marissa Nasution nampaknya tengah menikmati perannya sebagai ibu baru.

Pasacamelahirkan sang anak pada Mei 2018 lalu, kini Marissa terlihat semakin sering membagikan kebersamaan dengan Si Kecil, Alaia Moana di akun instagramnya.

Meskipun masih berusia sangat dini, nyatanya Alaia Moana, atau kerap disapa baby Allie sudah mampu menarik perhatian warganet lo Moms.

BACA JUGA: Marissa Nasution Dikritik Karena Bawa Bayinya Naik Pesawat, Usia Berapa Seharusnya?

Bahkan banyak orang yang merasa gemas dengan tingkah pola Si Kecil, baby Allie.

Nah, baru ini Marissa kembali mengunggah foto dirinya dan baby Allie di instagram.

Dalam keterangan foto, Marissa menyebutkan bahwa Bottle Feeding sudah menjadi bagian dari rutinitas anggota keluarganya bersama baby Allie.

BACA JUGA: 5 Bulan Dipenjara Karena Narkoba, Roro Fitria Ungkap Rasa Penyesalan

"Bottle Feeding sudah menjadi bagian dari rutinitas kami bersama baby Allie.

Selain memberikan waktu luang untuk mama, disaat suami kasih botol ke Allie mereka berdua juga menghabiskan extra quality time," tulis Marissa.'

Sontak banyak warganet yang berkomentar mengenai pernyataan Marissa tersebut.

BACA JUGA: 5 Bulan Dipenjara Karena Narkoba, Roro Fitria Ungkap Rasa Penyesalan

Baru ini Marissa kembali mengunggah foto dirinya dan baby Allie di instagram.

"Kenapa gk kasih asi menyusuinya manfaatnya banyak, anti body kecerdasan dll," komentar akun @meutia692.

"Dosakah ibu yg kasih mimik anaknya pake dot?? Tolong dijawab buibu "perfect"," imbuh akun @lusianarpp.

"Seorang IBU pasti memberikan yg terbaik utk anaknya dg alasan mereka masing2. Jadi gaperlu nanya apakah itu ASI atau Sufor atau air tajin sekalipun," komentar akun @evie_ranu.

BACA JUGA: Tak Terima Diputuskan Pacar yang Cantik Mirip Artis, Pria Asal Jakarta Minum Racun

"Aku juga suka perah asi untuk si bayik, ngebantu banget malah, karena bisa di sambil ngerjain kerjaan rumah, bisa d tinggal2 ( titip ke nenek nya )

kalo ada urusan, menurut aku ya mau pke dot atau lgsg ke PD sama aja, sama2 mimik asi yes kan mom @marissaln semangat pejuang asi jgn dengar kan bibir2 lincah itchuuu, yg pntg kita bahagia yes," komentar akun @chaliebooboo.

Terlepas dari keputusan dan pertimbangan yang telah dibuat Marissa, sebenarnya memberikan ASI secara langsung, bukan dari botol susu memiliki banyak manfaat lo Moms.

BACA JUGA: Tips & Trik Gunakan Regulator Tabung Gas LPG, Agar Terhindar dari Kebakaran Akibat Kebocoran

dr. Elizabeth Yohmi SpA, Ketua SATGAS ASI Indonesia, sangat menyarankan agar ibu dapat memberikan ASI secara langsung bukan melalui "media" lain, seperti botol susu."Kalau ibunya mampu, baiknya ASI diberikan secara langsung jangan dari botol.Karena banyak sekali manfaat dari skin to skin contact antara ibu dan bayi.Misalnya, akan tumbuh bonding (ikatan) antara ibu dan bayi, selain itu pengosongan payudara akan jadi lebih optimal.Nah, hal ini akan sangat berbeda jika bayi minum dari botol susu," Tegasnya.

BACA JUGA: Beruntung, Momo Eks Geisha Dilirik Mertua David Beckham Gara-gara Ini!