4 Gejala Masalah Mata yang Sering Diabaikan, Dampaknya Bisa Fatal!

By Amelia Puteri, Selasa, 31 Juli 2018 | 07:30 WIB
Bukan karena ponsel, ternyata ini penyebab pembuluh mata pecah yang belakangan viral (iStockphoto)

Nakita.id - Mungkin tidak sadar dilakukan, namun beberapa masalah kecil pada mata biasanya kerap tak diambil pusing.

Misalnya, saat mata terasa kabur, Moms langsung menyipitkan mata.

Atau pemakaian lensa kontak membuat mata merah, tetapi Moms hanya mengatasi dengan cara cepat dengan memakai cairan anti iritasi.

Padahal, kesehatan mata adalah sesuatu yang harus benar-benar diperhatikan secara khusus.

Perhatikan perubahan pada pandangan Moms, karena memerhatikan perubahan tersebut dan memeriksanya lebih awal dapat menyelamatkan jiwa, tak hanya untuk pandangan saja.

BACA JUGA: 4 Produk Kecantikan yang Tak Terlalu Berfungsi Tapi Masih Sering Dibeli, Terutama No 3!

Gejala ini bisa menjadi tanda awal dari kondisi seperti tumor, stroke, atau bahkan kanker.

Sayoko Moroi, MD, Ph.D., seorang dokter mata dan profesor oftalmologi dan ilmu-ilmu visual di Pusat Mata Kellogg Universitas Michigan jelaskan gejala aneh pada mata yang perlu diperiksakan segera.

1. Moms melihat seperti jaring laba-laba melayang dan kilatan cahaya