Sebentar Lagi Punya Adik, Sharena Ungkap Anaknya Lebih Sensitif

By Nia Lara Sari, Selasa, 7 Agustus 2018 | 12:37 WIB
Sharena ceritakan anaknya lebih sensitif menjelang kelahiran sang adik (@mrssharena)

Nakita.id - Setiap orangtua pasti menyayangi anak-anaknya.

Orangtua akan berusaha secara adil untuk menyayangi anak pertama, kedua dan seterusnya.

Namun, kadangkala sang anak yang justru khawatir akan kehilangan kasih sayang orangtuanya.

BACA JUGA: Sudah Siap Persalinan, Sharena Bertekad Melahirkan Secara Normal!

Terlebih saat mereka akan memiliki seorang adik.

Nah untuk mencegah anak berpikiran demikian, orangtua baiknya memberi penjelasan pada sang anak.

Kekhawatiran menjelang kelahiran adik ini juga dirasakan, Ryshaka Dharma Situmeang anak dari artis cantik, Sharena Delon.

BACA JUGA: Franda Ingin Berhenti Dari Dunia Hiburan, Ini Jawaban Samuel Zylgwyn

Sang ibu menceritakan hal ini di akun instagramnya.

"Ryshaka sangat sayang sama adiknya yang di perut, kalo malam sbelum bobo, pamitan goodnightnya manis banget ke adiknya, pulang sekolah juga ga pernah absen nyapa adiknya.

Terkadang secara random perut mommynya di “gremet2in” dengan muka dia yang gemes gregetan senyum2,

And setiap hari nanya Ry kapan b’day umur 4-nya karena dia tau adiknya gak lama after his 4th b’day sudah bisa keluar dari perut mommy dan bisa di-kiss beneran.

Tapi yah, diluar all his excitement, kita perhatiin Ry lately berubah sifatnya.

Even though masih banyak happy dan cerianya, but sometimes dia jadi jauh lebih moody, lebih cranky dan sensitif banget lebih dari biasanya.

Kaya memendam this anger inside yang kita gak paham knapa sedih deh liatnya, setiap dia abis “ngambek” dan “sadar” dia langsung say sorry, and everytime we ask knapa sih Ry lately kaya gitu, dia slalu jawab “gak tauuu”.

BACA JUGA: Franda Coba Memakaikan Poni pada Vechia, Hasilnya Mirip Tokoh Kartun!

Banyak yang bilang normal si anak pertama gitu kalo mau punya adik.

But diluar adjustment lainnya (yang kita buat transisi sehalus mungkin) dalam rangka menyambut “si adik”, kita udah berusaha semaximal mungkin justru untuk ngasih perhatian lebih ke Ry sampe keblenger, kasih pengertian mendalam about E-VE-RY-THING dan gak pernah menjadikan “hamil” sebagai topik yang merugikan Ry, selalu dibikin positive.

Kalo Ry lagi “betingkah” ambegan, dia kaya gak bisa kontrol emotions-nya. Gak tantrum. Gak nangis jerit2. Cuma kaya kesel banget mukanya.

Melotot2 kesel, stomping his feet dan banyakan untuk alesan gak jelas banget kaya cewek kalo lagi PMS dan biasanya mommy dadynya yang jadi target keselnya my guess sih transisinya biarpun halus tapi banyak.

Dia naik ke kelas baru yang ada homeworknya, temen2 baru, mau punya adik baru, baru bobo juga di kamar sendiri, tapi yah memang sudah usianya sih.

But still, breaks my heart sometimes to see him like that. Ada yang pernah experience ini gak sih? Sedih deh," ungkap Sharena.

BACA JUGA: Awas! Anak Bisa Alami Gangguan Mental Karena 'Siblings Bullying'

Nah, dilansir dari Tabloid Nakita, perubahan sikap anak menjelang kelahiran sang adik biasanya bersumber pada kecemasan (anxiety), dalam hal ini dia cemas dengan kelahiran adiknya.

Walaupun orangtua sudah menjelaskan bahwa dia akan punya adik, namun anak usia dini belum bisa membayangkan kenyataannya seperti apa setelah dia punya adik.

Yang mungkin ia bayangkan bahwa perhatian orang-orang di sekitarnya, khususnya sang ibu, tidak lagi seperti biasanya.

Setelah adik lahir, dia harus menunggu giliran sang ibu menyusui atau mengurus adiknya dulu, padahal sebelumnya dengan segera ibu memenuhi kebutuhannya.

Untuk mengatasinya, Moms harus menenangkan hati anak dengan menunjukkan bahwa kita tetap sayang dan memerhatikan dia.

Kata-kata  kunci yang patut dicamkan adalah “mengembalikan trust anak” bahwa orangtuanya mengasihinya.