Bangunan Rp3,4 Triliun, Intip Fasilitas Wisma Atlet Kemayoran yang Bikin Kontingen Kaget!

By Rosiana Chozanah, Selasa, 14 Agustus 2018 | 19:37 WIB
Gedung Wisma Atlet (Kompas.com)

Nakita.id - Penyelenggaraan pertandingan olahraga multievent Asian Games 2018 tinggal menghitung hari, para kontingen dari berbagai negara peserta sudah mulai tiba di Jakarta.

Sejak Minggu (12/8) kemarin, sebanyak 1600 kontingen sudah mulai menghuni Wisma Atlet Kemayoran, dan jumlah ini akan semakin bertambah hingga 18 Agustus besok.

"Sampai tanggal 18 ini diprediksi yang ada di Kemayoran hampir 6500-an, tetapi ini akan terus naik lagi," ungkap Ketua Inasgoc, Erick Thohir.

BACA JUGA: Begini Bentuk Dukungan Girls Squad untuk Asian Games 2018, Cantik Menawan!

Menurutnya, para kontingen yang datang kaget dengan fasilitas Wisma Atlet yang dianggap lebih bagus dibandingkan di Incheon, Korea Selatan, 2014 tahun lalu.

Fasilitas di Wisma Atlet ini cukup lengkap dan bersih. Pada bagian luar Wisma terdapat taman luas serta tumbuhan yang baru ditanam.

Halaman di luar Wisma Atlet

Sedangkan pada pintu masuk terdapat tempat pemeriksaan yang sangat ketat.

Jika ingin masuk ke dalam Wisma, kita harus menggunakan tanda pengenal khusus.

Pemeriksaan masuk ke Wisma Atlet

Sebelum kontingen masuk ke kamar, mereka harus melalui beberapa pemeriksaan X-Ray, akreditasi pendataan dan pembagian kamar sesuai unit masing-masing.

BACA JUGA: Daerah Asalnya Terkena Gempa, Semangat Zohri Hadapi Asian Games 2018 Sempat Turun

Sedangkan pada kamar atlet terdapat ruang tamu, 2 kamar serta 1 kamar mandi.

Ruang tamu di kamar Wisma Atlet

Saat masuk ke kamar, kita akan disuguhi ruang tamu kecil dengan sofa coklat serta meja panjang putih.

Kamar mandi di Wisma Atlet

Di samping ruang tamu terdapat kamar mandi yang sudah dilengkapi dengan mesin pemanas air, wastafel, toilet duduk, serta shower.

Semua peralatan di kamar mandi dinominasi warna putih.

Kamar tidur di dalam Wisma Atlet

Kemudian terdapat 2 kamar tidur, 1 kamar tidur dengan 2 kasur dan 1 kamar tidur dengan 1 kasur.

Selain kasur, di dalam kamar tidur juga dilengkapi lemari kayu cukup besar.

Untuk atlet yang memiliki tubuh tinggi, tersedia kasur tambahan untuk menopang kaki mereka.

Tidak hanya ruang tamu, di luar kamar pun terdapat pantry serta tempat untuk menjemur pakaian.

Berdasarkan tayangan di Kompas TV, total luas dari masing-masing kamar adalah 36 meter persegi.

Untuk mempercantik pemandangan, di luar Wisma juga terdapat danau buatan dan beberapa track sebagai tempat latihan para atlet.

BACA JUGA: Atlet Asian Games, Fasilitas Wisma Atlet Disebut Lebih Baik Dibanding di Korea!

Selain itu, terdapat juga minimarket untuk memudahkan para atlet jika ingin berbelanja kebutuhan selama di Wisma.

Sebagai informasi, Wisma Atlet ini dibangun dengan anggaran Rp3,4 triliun. (*)