Merasa akan Melahirkan, Menteri Perempuan Selandia Baru Tunggangi Sepeda ke Rumah Sakit

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Selasa, 21 Agustus 2018 | 12:55 WIB
Menteri perempuan di Selandia Baru, Julie Anne Genter (instagram.com/Julieannegenter)

Yang dilakukan Genter  juga mendukung perannya sebagai Minister for Women, Assoc Transport & Health, untuk mendukung masyarakat hidup sehat dengan bersepeda.

Tapi tak perlu khawatir, perjalanan dari rumah ke rumah sakit yang ditempuh Genter terbilang aman karena medannya menurun.

BACA JUGA: Tasya Kamila Beri Kejutan Anniversary Mertua, Warganet Galfok ke Bagian Kakinya

Sebelum Genter Perdana Menteri Selandia Baru Jacinda Ardern juga telah kembali ke parlemen setelah cuti melahirkan putrinya.

Sama seperti Ardern, Genter juga berencana mengambil cuti tiga bulan setelah melahiran nantinya.

BACA JUGA: Divonis Tak Bisa Punya Anak Karena Rahim Berbentuk Hati, Perempuan Ini Lahirkan Bayi Kembar

Awal Agustus lalu, Genter menceritakan bahwa ia masih menunggu Si Kecil yang masih betah di rahimnya, padahal usia kandungannya sudah memasuki usia 40 minggu. (*)