Dulu Hanya Pelipat Parasut Atlet, Kini Jafro Megawanto Persembahkan Emas untuk Indonesia

By Maharani Kusuma Daruwati, Kamis, 23 Agustus 2018 | 18:11 WIB
Jafro Megawanto (Instagram/jafromegawanto)

Nakita.id - Indonesia kembali menyabet medali emas di ajang Asian Games 2018.

Kali ini datang dari cabang olahraga (cabor) paralayang.

Jafro Megawanto mengantarkan emas ketujuh untuk Indonesia dalam nomor ketepatan mendarat perorangan.

BACA JUGA: Anthony Ginting Alami Cedera pada Babak Final Asian Games 2018, Jokowi Langsung Tilik Pebulu Tangkis Ini

Pemuda 22 tahun ini berhasil mencatatkan nilai terbaik dari 33 atlet lainnya.

Tak hanya satu, ternyata Ia menyumbangkan dua medali emas untuk Indonesia.

Sebelumnya, Ia juga tergabung menjadi bagian tim putra Indonesia yang bertanding di nomor ketepatan mendarat beregu putra.

Berprestasi dan membanggakan Indonesia di kancah internasional, siapa sangka Jafro dulunya ternyata hanya seorang pelipat parasut.