Selalu Tampil Sempurna, Kate Middleton Ternyata Memiliki Bekas Luka Besar di Kepalanya

By Fadhila Auliya Widiaputri, Sabtu, 25 Agustus 2018 | 12:31 WIB
Kate Middleton memiliki bekas luka besar di kepalanya (express.co.uk)

Nakita.id - Moms tentu sudah tak asing lagi dengan sosok Kate Middleton.

Setelah resmi menikah dengan Pangeran William pada 29 April 2011 lalu, Catherine Middleton atau yang akrab disapa Kate Middleton ramai menjadi sorotan publik.

Pasalnya, kecantikan dan keanggunan Kate Middleton disebut-sebut mirip dengan sang ibu mertua, Putri Diana.

BACA JUGA: Warganet Minta ke Ussy Dandani Putri Sulungnya dan Bandingkan dengan Aurel Hermansyah, Tanggapannya Kece!

Di usia 36 tahun, Kate Middleton tetap memiliki paras yang cantik dan awet muda.

Sebagai istri dari pangeran kerajaan, Kate Middleton memiliki jiwa bangsawan yang terlihat dari penampilan dan juga sikapnya.

Penampilan dan kesehariannya membuat banyak orang ingin meniru sehingga tak heran jika Kate menjadi kiblat fesyen para perempuan di seluruh penjuru dunia.

Sama seperti halnya yang dialami oleh Putri Diana semasa hidupnya.

Namun siapa sangka bila di balik kesempurnaan tersebut, Kate Middleton ternyata memiliki bekas luka besar di kepalanya.

BACA JUGA: Dapat Gelar Kehormatan Baru, Susi Pudjiastuti Kenang Susi Air Hanya Terbangkan Nasi Bungkus

Ibu dari Pangeran George, Putri Charlotte, dan Pangeran Louis ini memiliki luka besar di kepala dekat wajahnya.

Bekas luka sepanjang 3 inci tersebut terletak di kepala atas bagian kirinya.

Dilansir dari Prevention, luka besar Kate Middleton tersebut telah menyita publik sejak tahun 2011.

Bahkan, bekas lukanya itu sempat dijadikan bukti bahwa Kate sebenarnya mengenakan wig.

Namun segera setelah kabar tersebut beredar, Istana Kensington akhirnya mengeluarkan pernyataan.

BACA JUGA: Jessica Iskandar Punya Geng Baru Setelah Girls Squad, Ini Anggotanya!

Dalam pernyataannya tersebut, Istana Kensington menyatakan bahwa luka yang didapat Kate Middleton ialah luka bekas operasi di masa lalu.

"Bekas luka itu terkait dengan operasi di masa kanak-kanak".

Namun hingga sampai saat ini, belum diketahui secara pasti operasi apa yang dilakukan oleh Kate Middleton.

Seperti yang diketahui, pihak kerajaan cukup ketat dalam memberikan informasi mengenai anggotanya.

Oleh karena itu, pihak kerajaan tidak memberikan penjelasan lengkap tentang riwayat medis The Duchess of Cambridge itu.

BACA JUGA: Tak Ikuti Jejak Orangtua, Anak Artis Ini Sukses Harumkan Nama Indonesia Dengan Cara Lain!