Usai Makan Bersama, Keluarga ini Lupa Tinggalkan Anaknya di Rumah Makan

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Minggu, 26 Agustus 2018 | 18:31 WIB
seorang anak ditinggal di rumah makan oleh keluarganya (kolase twitter/rizarul)

Nakita.id - Terlalu kenyang makan terkadang membuat orang-orang jadi lupa dengan hal-hal sepele.

Di rumah makan, sering dijumpai pelanggannya lupa membawa barang belanjaan atau dompet dan bahkan ponselnya.

BACA JUGA: Lucu! Pulang Mudik Mampir Buang Air, Seorang Istri Ditinggal Suaminya di SPBU, ini Sebabnya

Tetapi apakah mungkin bila lupa membawa anak dan meninggalkan anaknya di rumah makan?

Ternyata hal ini benar-benar terjadi!

Awalnya, sebuah akun Twitter mengunggah foto kolase dan juga video seorang anak laki-laki tertidur di atas meja makan di rumah makan.

Unggahan tersebut awalanya disangka candaan atau bahkan hoaks.

BACA JUGA: Musim Panas, Waspa Serangan Virus Spesilis Musim Kemarau Berikut Ini

Tetapi ternyata, insiden tersebut benar-benar terjadi beberapa waktu lalu.

Akun Twitter Rizarul mengunggah foto tersebut dan kemudian menjadi viral, setelah foto bocah tertidur di atas meja jadi perhatian masyarakat.

Melihat dari unggahannya, seorang anak diduga tak sengaja ditinggalkan keluarganya setelah mereka kenyang menyantap makanan di rumah makan tersebut.

BACA JUGA: 8 Tahun Menikah, Rumah Tangga Nia Ramadhani Hampir Bubar Gara-gara Ini!

'Gempar!!!! Dah kenyang makan ikan bakar, keluarga terlupa anak yang tertinggal ketiduran atas meja!!!!!'

BACA JUGA: Usai Acara Lamaran, Aksi Ashanty Ngepel Pakai Kebaya Curi Perhatian!

Dalam foto tersebut, seorang anak tertidur di atas meja makan menggunakan bantal berwarna merah muda.

Bocah tersebut terlihat sangat lelap dan tak sadar bahwa ada keramaian di sekitarnya, yaitu keramaian warga yang menghawatirkan dirinya.

Kemudian akun Rizarul kembali menuliskan bahwa kejadian tersebut terjadi di Medan, tepatnya di rumah makan Ikan Bakar Alai, Melaka.

BACA JUGA: Ajang Asian Games, Ini 5 Atlet Perempuan Peraih Medali Emas!

Riza juga meminta orangtua yang melihat unggahannya untuk kembali dan menjemput anak malang yang sedang tertidur.

Sontak unggahan Riza mendapat banyak tanggapan. Mulai dari yang menyangka bahwa unggahannya hanya bercanda hingga yang menyangka bahwa unggahannya merupakan hoaks.

BACA JUGA: Wajahnya Membusuk dan Tangannya Hampir Dipotong, Begini Potret Pria yang Mirip Barbie!

Tetapi, Riza menjelaskan bahwa hal tersebut benar-benar terjadi dengan mengunggah keadaan si bocah yang masih tertidur pulas tanpa dijemput orangtuanya.

BACA JUGA: Berhasil Kalahkan Pebulutangkis Nomor Dua Dunia, Jonathan Christie Minta Hal ini

Tetapi tak lama diunggah, Riza mengaku bahwa ia dihubungi oleh orangtua bocah tersebut karena orangtuanya baru ingat bahwa anaknya tertinggal di rumah makan tempatnya makan.

Sang ayah akhirnya datang menjemput anak yang tertinggal tadi, kemudian menggendong anaknya untuk dibawa pulang.

Unggahan tersebut diunggah oleh pengguna akun Twitter pada Sabtu (25/8/2018).

BACA JUGA: Kedua Orangtuanya Pergi Haji, Ini Kegiatan Anak Nia Ramadhani di Rumah

Sampai berita ini diturunkan, unggahannya mendapat banyak simpati dari warganet.

Sebanyak 16 ribu akun me-retweet cuitan Riza, dan ratusan komentar membanjiri cuitannya.

Dari insiden tersebut, orangtua bocah malang tersebut mengajarkan pada setiap orangtua agar tidak lalai apa pun keadaannya.