Jadi Sorotan, Pebulutangkis Taiwan yang Dikalahkan Jonatan Christie Rupanya Mantan Pebulutangkis Indonesia

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Rabu, 29 Agustus 2018 | 13:40 WIB
Chou Tien Chen, pebulutangkis Taiwan (kolase badmintalk)

Nakita.id - Banyak sikap lawan delegasi dalam Asian Games 2018 disoroti masyarakat.

Setelah rasa hormat dan simpati yang diberi Shi Yuqi saat berhasil mengalahkan pebulutangkis Anthony Sinisuka Ginting, giliran Chou Tien Chen, pebulutangkis Taiwan yang jadi sorotan.

BACA JUGA: Jangan Penasaran Lagi, Ini Kriteria Perempuan Idaman Jonatan Christie dan Anthony Ginting

Pasalnya, pertandingan antara Chen dan Ginting yang berhasil dimenangkan Chou pada Senin (27/8/2018) lalu berlangsung sangat sengit.

Permainan apik Ginting dan Chen berhasil menyita perhatian masyarakat, terutama penonton di stadion Istora Senayan.

Pertandingan Ginting dan Chou bahkan sampai jadi trending topic di Twitter.

Selain memberi dukungan pada Ginting, mereka juga menyoroti sosok Chou.

Tak sedikit dari mereka yang menyampaikan rasa salut dan hormat atas kekuatan Chou.

BACA JUGA: Dapat Kaos Penuh Keringat yang Dilempar Jonatan Christie, Intip Bahagianya Wajah Perempuan Ini

Chou dianggap tak hanya bisa meladeni perlawan Ginting yang sengit.

Masyarakat juga memuji sikap Chou saat dirinya dikalahkan oleh Jonatan Christie pada Selasa (28/8/2018) lalu.

Chou harus rela menerima kekalahan yang dibalaskan oleh Jonatan terhadap kekalahan Ginting sebelumnya.

Tak sampai di situ saja, ada fakta tentang Chou yang akhirnya terungkap ke publik.

BACA JUGA: Bertanding Saat Anak Pertamanya Lahir, Pesilat ini Beri Perunggu dan Nama 'Perunggu' Untuk Putrinya

Pemain peringkat 7 dunia ini ternyata dulu pernah bermain untuk Indonesia.

Momen tersebut terjadi dalam laga Djarum Superliga Badminton Indonesia 2013, melansir Kompas.com.

Pada saat itu, Chou memperkuat tim Musica Champions.

Dirinya jadi penentu kemenangan saat unggul 21-18, 21-19 atas Mohamad Arif Abdul Latief asal Malaysia Tigers.

Meski berasal dari negara tetangga, Chou mengaku mendapat dukungan penuh dari penonton Indonesia.

BACA JUGA: Pengantin Baru Satpol PP Perempuan Tewas Kecelakaan, Ini Ungkapan Sedih Suami

"Di Indonesia dukungan penontonnya luar biasa, saya tidak menemukan ini di Taiwan. Saya begitu bersemangat, sampai-sampai saya merasa jadi orang Indonesia," kata Chou sambil tersenyum, melansir Kompas.com.

Ada fakta lain tentang pertandingan Chou pada 5 tahun silam tersebut.

Chen satu tim dengan Indonesia, lima tahun silam

Selain bertanding untuk Indonesia, Chou ternyata juga jadi teman satu tim Anthony Ginting dan Jonatan Christie.

Keduanya bermain untuk Musica Champions yang saat itu menjadi juara Superliga 4 kali berturut-turut.

BACA JUGA: Anthony Ginting Cedera dan Terkapar di Pinggir Lapangan, Lawannya Justru Lakukan ini!

Selain setim dengan Ginting, Chou juga berada di kubu yang sama dengan Jonatan Christie, Simon Santoso hingga Marcus Fernaldi Gideon.

(Artikel ini pernah tayang di Tribun Style dengan judul Chou Tien Chen Jadi Sorotan setelah Kalahkan Anthony Ginting, Ternyata Dulu Mereka Pernah Satu Tim)