Tak Hanya Pemilik Mal Grand Indonesia, Calon Suami Maia Estianti Juga Traktir Para Atlet

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Jumat, 31 Agustus 2018 | 08:32 WIB
atlet bulutangkis dapat jam mewah (instagram.com/bergerian)

Nakita.id - Setelah viral berita bahwa ada fans yang merupakan ibu-ibu membelanjakan tas mewah bagi para atlet bulutangkis, ternyata ada fakta lain yang terbongkar.

Perempuan yang membelanjakan Jonatan Christie, Anthony Ginting, Fajar Alfian dan Rian Ardianto, merupakan pemilik PT Grand Indonesia, mal terbesar di Jakarta.

BACA JUGA: Viral, Ternyata Ini Sosok Perempuan yang Belanjakan Para Atlet dengan Barang Mewah

Ia bernama Tessa Natalia Hartono, keluarga konglomerat Budi Hartono dan Bambang Hartono.

Seperti yang kita ketahui, Budi dan Bambang merupakan pemilik perusahaan Djarum dan juga pemilik Bank Central Asia (BCA).

Mereka masuk dalam jajaran keluarga terkaya di Indonesia, versi majalan Forbes.

Bahkan, mereka juga menaungi klub PB Djarum, klub bulutangkis terbesar di Indonesia.

BACA JUGA: Miliki 106 Anak, Pria Belanda Ini Dianggap Pria Tersubur di Eropa! Begini Kisahnya

Seperti yang ditulis oleh BolaSport.com, berdasarkan hasil wawancaranya dengan salah satu atlet, Jonatan Christie, ia mengungkap maksud Natalia memberi hadiah kepadanya dan teman-temannya.

Jonatan mengatakan bahwa hadiah tersebut disebut sebagai bentuk apresiasi dari Natalia dan keluarga atas keberhasilan anak bangsa dalam mengharumkan nama bangsa di kancah internasional.

Ternyata, keberhasilan Jonatan dan tim membuahkan hasil.

Mereka tak hanya berhak dapat pujian dan sanjungan, mereka juga berhak mendapat berbagai hadiah, di luar bonus yang diberi pemerintah kepada para pemenang dan para atlet.

BACA JUGA: Bukan Senang, Keluarga Ini Alami Hal Tragis Saat Sedang Piknik di Kebun Binatang

Selain tas, rupanya, Jonatan dan tim juga berhak mendapat jam mewah.

Jam tangan yang mereka dapat berupa TAG Heuer.

Bila tas dari bos Grand Indonesia hanya didapat oleh Jonatan Christie, Anthony Ginting, Rian Ardianto dan Fajar Alfian, kali ini Kevin Sanjaya juga berkesempatan mendapat jam tangan mewah tersebut.

Pemberian yang didapat para atlet awalnya diunggah oleh akun Instagram pribadi Rian dan Fajar.

para atlet bulutangkis dapat jam tangan mewah

BACA JUGA: Fans Bulutangkis, Sekelompok Ibu Belikan Tas Mewah Untuk Pemainnya

TAG Heuer sendiri merupakan bagian dari PT Timerindo Perkasa International (Time International).

Perusahaan tersebut berada di bawah naungan President dan CEO, Irwan Mussry.

Irwan Mussry merupakan pengusaha yang dikabarkan tengah menjalin hubungan asmara dengan Maia Estianty.

Ia merupakan pengusaha dan CEO dari Time International, yang menjual jam-jam mewah di berbagai kota besar.

Dan jam yang diberi oleh Irwan melalui perusahaan yang dimilikinya, secara langsung ia serahkan sendiri kepada para pejuang bangsa.

Irwan juga mengunggah kebersamaannya bersama para atlet saat mereka diundang mengunjungi salah satu konter TAG Heuer di Jakarta.

BACA JUGA: Diserbu Fans, Anthony Ginting Lindungi Jonatan Christie dengan Cara Manis!

Dalam unggahannya, Irwan mengatakan bahwa hadiah tersebut ia beri sebagai hadiah keberhasilan berkat kerja keras para atlet yang telah berjuang mengharumkan nama bangsa.

'To celebrate the achievement of our men’s badminton team, and in conjunction with our men’s watch highlight this season, we had the opportunity to present TAG Heuer watches to these national heroes. Thank you gentlemen, for making our country proud. We wish you great success from here on!'

'Untuk merayakan pencapaian tim bulutangkis putra kita, dan melihat bahwa mereka sedang sangat disoroti saat ini, kami berkesempatan untuk memberi jam tangan TAG Heuer pada para pejuang nasional ini. Terimakasih pemuda, karena sudah membuat negara kita bangga. Semoga sukses besar dimulai dari sini!' tulis Irwan dalam keterangan unggahannya.

Unggahan Irwan tersebut mendapat simpati dari banyak orang.

Sebanyak lebih dari 10 ribu pengguna Instagram menyukai unggahan Irwan dan juga kebaikan hatinya kepada para atlet.

BACA JUGA: Tak Hanya Atlet Badminton, Para Atlet Voli Putri Juga Lelang Jerseynya untuk Gempa Lombok