Siwon Super Junior Unggah Berita Koran Indonesia, Belum Bisa Move On?

By Maharani Kusuma Daruwati, Selasa, 4 September 2018 | 14:27 WIB
Choi Siwon (Instagram/siwonchoi)

Nakita.id - Indonesia berhasil menjadi tuan rumah pesta olahraga terbesar Asia, Asian Games ke-18.

Minggu (2/9/2018) kemarin pun menjadi salah satu hari yang istimewa untuk Indonesia.

Perhelatan akbar yang telah berlangsung sejak 18 Agustus 2018 lalu ini harus berakhir Minggu (2/9/2018) lalu.

BACA JUGA: Siwon Super Junior Dapat Mention dari Ditjen Pajak RI di Twitter, Ada Apa?

Acara penutupan Asian Games 2018 pun digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada Minggu malam.

Masyarakat pun begitu antusias menanti acara penutupan tersebut.

Bahkan tiketnya pun langsung ludes dalam waktu singkat di hari pertama dibuka penjualannya.

Meski memiliki skala yang lebih kecil dibanding dengan acara pembukaan, namun penyelenggaraan closing ceremony ini bisa dibilang cukup sukses.

Tak kalah spektakuler dari pembukaan, acara penutupan Asian Games 2018 kali ini juga cukup memukau masyarakat, Moms.

Para bintang tamu baik dari dalam maupun luar negeri pun memberikan suguhan terbaik bagi masyarakat.

Salah satu yang paling mencuri perhatian adalah penampilan dari boyband Super Junior.

Boyband legendaris asal Korea Selatan ini pun tampil memukau dengan mempersembahkan 3 lagu hits mereka.

Lagu Sorry Sorry, Mr. Simple, dan Bonamana pun membuat para penonton seolah tak berkedip menyaksikan mereka.

Para personel Suju pun juga merasa bangga dan terhormat bisa tampil di acara penutupan Asian Games 2018 ini.

Salah satunya adalah Choi Siwon, yang mengungkapkan rasa bangganya melalui unggahan di instagram pribadinya.

"Great honor to be a part of the Asian Games 2018 closing ceremony. An 'End' is just another word for a 'New beginning'. Let's share the energy of Asia!" ujar Siwon melalui unggahan di instagramnya.

BACA JUGA: Shezy Idris Hapus Foto Bersama Suami, Tinggal Foto Ini yang Tersisa 

Tak hanya itu saja, penyanyi sekaligus aktor tampan ini juga mengunggah berbagai pemberitaan mengenai penampilannya dan penutupan Asian Games 2018 lalu.

Yang cukup mencuri perhatian, kumpulan pemberitaan di koran yang diunggahnya adalah koran-koran lokal yang berbahasa Indonesia.

Seperti pemberitaan dari koran Warta Kota, Tribun Jambi, Surya, Koran Jakarta, dan Jawa Pos.

Siwon Super Junior mengunggah pemberitaan dari koran Indonesia

Unggahan Siwon itu pun cukup mencuri perhatian warganet, terutama warganet Indonesia.

Baru beberapa jam diunggah, foto tersebut telah disukai lebih dari 233 ribu dan 7 ribu komentar dari pengguna instagram.

Komentarnya pun didominasi oleh pengguna yang menggunakan bahasa Indonesia.

Banyak warganet yang menganggap bahwa Siwon belum move on dari pergelaran akbar tersebut.

Meski telah kembali ke negara asalnya, Siwon masih mengunggah berbagai keseruan acara di Indonesia baik melalui instagram maupun twitter pribadinya.

BACA JUGA: Terlihat Adem Ayem, Shezy Idris Gugat Cerai dan Sudah Pisah Rumah 3 Minggu

"Kamu aja belum bisa move on apalagi aku mas (emoticon) @siwonchoi," ungkap akun @ainirosmalia99.

"Ga bisa move on mas?" tanya akun @shilvanilee_.

"Sampai ktmu lagi di Indonesia oppa," ucap akun @xxytii.

"Wuaaaaaa koran indonesia," kata akun @iyun_kyuga.

"Daebakk Oppa @siwonchoi posting news paper nya Indonesia di IG pribadinya.. thanks for coming oppa (emoticon)  Gbu," ujar akun @riapangaribuan.

"Babang siwon blom move on ya?? Sama aku jga blom bisa move on dari kamu bang," aku akun @nam_mythamoy.

"@siwonchoi ciye yang belum bisa move on," tambah akun @ikadevimayasari92.