Ternyata Frekuensi Hubungan Intim Turun Setelah Punya Si Kecil, Berikut Penjelasannya!

By Diah Puspita Ningrum, Selasa, 4 September 2018 | 13:18 WIB
Ilustrasi hubungan pasangan yang harmonis ()

Nakita.id - Menjadi orang tua identik dengan kurangnya jam tidur, dan jarang lagi ada malam-malam mesra dengan pasangan.

Sebuah survei dilakukan oleh Leesa, sebuah perusahaan kasur, yang menanyai 977 pasangan suami istri tentang bagaimana anak mempengaruhi hidup mereka.

Hasilnya, frekuensi pelukan antara suami istri meningkat, sedangkan frekuensi hubungan intim suami istri turun sebanyak 47%.

BACA JUGA: Resmi Jadi Suami Istri, Pasangan Selebriti Ini Bongkar Ritual Sebelum Tidur, Apa Saja?

Angka ini terus menurun dalam setiap bulan selama 10 kali setelah Si Kecil lahir.

Moms dan Dads pasti juga sudah merasakan, kalau bukan hanya frekuensi hubungan intim saja yang turun, melainkan juga kualitas hubungan intim itu sendiri.

Hasil survei juga menunjukkan bahwa orang tua baru sulit mencari waktu dan mendapatkan tempat yang tenang.

BACA JUGA: Jangan Katakan Empat Hal Ini Pada Pasangan Meskipun Sedang Bertengkar!

Dari 61% Moms yang disurvei, mereka mengatakan bahwa hasrat seksual mereka sudah menurun sejak memiliki Si Kecil.

Sedangkan 51% Dads yang disurvei mengatakan hasrat seksual mereka masih tidak berubah setelah punya Si Kecil.

Survei juga menunjukkan hal itu terjadi dikarekan, orangtua memilih untuk beristirahat dan sibuk dengan dirinya sendiri.

BACA JUGA: Bukan Jadi Penyanyi, Cherly Juno Ingin Buah Hatinya Geluti Profesi Ini Saat Besar Nanti

Sehingga Moms dan Dads kebanyakan lebih memilih untuk rehat dari kegiatan merawat Si Kecil ketimbang bermesraan dengan pasangan mereka.

Memiliki Si Kecil memang menjadi tantangan tersendiri, terlebig bagi orang tua baru. 

Tapi, cobalah untuk mencari waktu berkualitas dan habiskan waktu bersama pasangan agar kehidupan keluarga Moms dan Dads tetap harmonis.

Caranya, saat libur adalah waktu terbaik.

Cari waktu libur yang pas, setelah Si Kecil tidur nyenyak, Moms dan Dads bisa mulai bermesraan.

BACA JUGA:Penyanyi Pinkan Mambo Melahirkan Anak Ke-6, Adakah Risikonya Setelah 5 Kali Melahirkan?

Hal ini harus diperhatikan, sebab hubungan intim dengan pasangan erat kaitannya dengan keharmonisan rumah tangga.

Tidak sedikit lo, pasangan yang akhirnya harus berpisah hanya gara-gara hal ini.

Diluar itu, hubungan inti pun berpengaruh pada kesehatan psikis juga fisik Moms & Dads.

Ditinjau secara psikis, dengan berhubungan intim Moms dan Dads akan merasa bahagia, disini ikatan hati dan cinta akan semakin membara yang pada akhirnya akan menjadi penguat satu sama lain untuk saling menyayangi.

Sedangkan secara fisik, hubungan intim bisa membakar kalori. Jadi hal ini sangat ampuh untuk mendukung program diet!

BACA JUGA: Mantan Suami Beri Pesan ke Denada, Annisa Pohan Turut Berkomentar