Memiliki Penyakit Kulit, Perempuan Ini Malah Menjadi Model di Peragaan Busana Victoria's Secret, Siapa Dia?

By Riska Yulyana Damayanti, Rabu, 12 September 2018 | 09:05 WIB
Winnie Harlow sedang menjalani sebuah sesi pemotretan (Kompas.com)

Nakita.id - Cantik, banyak definisi terkait kata tersebut namun tidak sedikit perempuan menilai cantik dengan berbagai kesempurnaan fisik seperti cantik itu langsing, kulit mulus tanpa cacat.

Berbeda dengan perempuan yang bernama Winnie Harlow seorang model asal Canada ini.

Ia memiliki penyakit kuli bernama vitiligo sehingga menembus berbagai anggapan tentang cantik yang sudah terbentuk di masyarakat.

Vitiligo merupakan kondisi kelainan kulit berupa hilangnya pigmen atau warna kulit yang ditandai dengan munculnya bercak-bercak putih pada area yang tak beraturan di tubuhnya.

Baca Juga : Ingin Modis dan Kekinian Saat Kerja? 5 Busana Simpel Ini Patut Dicoba!

Vitiligo bisa diderita siapa saja, namun kelainan kulit ini akan tampak lebih jelas pada orang berkulit hitam seperti Harlow.

Dipansir dari Kompas.com, penyakit ini belum jelas apa penyebabnya namun yang pasti vitiligo merupakan penyakit keturunan sehingga jika ada nenek atau orangtua yang terkena penyakit ini ada kemungkinan keturunannya juga akan mengalaminya.