Resmi, Pemerintah Australia Larang Penggunaan Ponsel Di Sekolah!

By Soesanti Harini Hartono, Rabu, 12 September 2018 | 20:40 WIB
Diharapkan dengan larangan ini anak-anak dapat terlindungi dengan baik dari risiko dan bahaya saat menggunakan perangkat seluler. (bbc.co.uk)

Nakita.id.- Departemen Pendidikan dari negara bagian New South Wales di Australia tengah dalam waktu dekat akan melarang penggunaan ponsel pintar dan tablet di sekolah-sekolah.

Tinjauan yang saat ini sedang dilakukan demi meminimalisasi siswa tidak menggunakan semua jenis komunikasi yang dapat menerima, menyimpan dan mengirim informasi digital satu sama lain.

Dikutip dari News.com.au, tujuan akhir dari tinjauan ini adalah untuk mengidentifikasi praktik terbaik penggunaan perangkat seluler pada siswa dengan cara yang aman dan bertanggung jawab.

Baca Juga : Sibuk Bermain Ponsel, Seorang Perempuan Tak Sadar Bayinya Tenggelam di Dasar Kolam

Tinjauan ini juga akan mempelajari pro dan kontra dari pembatasan penggunaan perangkat mobile di sekolah dasar atau anak-anak dalam kelompok usia tertentu.

Selain itu, peninjauan juga akan melihat bagaimana anak-anak dapat terlindungi dengan baik dari risiko dan bahaya saat menggunakan perangkat seluler.

Psikolog anak, Dr. Michael Carr-Gregg yang terlibat dalam tinjauan ini mengatakan kepada The Daily Telegraph, ia ingin hasil tinjauannya rampung pada akhir tahun ini juga.