Memilih Botol Susu Yang Aman Untuk Bayi, Begini Panduannya Moms!

By Soesanti Harini Hartono, Sabtu, 15 September 2018 | 16:16 WIB
Saat ingin memberikan ASI melalui botol susu, sebaiknya Moms perhatikan terlebih dahulu kualitas dari botol yang akan dipakai. (iStock)

Nakita.id - ASI merupakan cairan terpenting yang wajib didapatkan oleh Si Kecil hingga usianya dua tahun.

Manfaat ASI untuk tumbuh kembang Si Kecil tidak bisa tergantikan oleh apa pun, termasuk susu formula.

Oleh karena itu, Moms harus selalu bisa memberikan ASI kapan pun dan di mana pun Si Kecil minta.

Cara yang paling baik untuk memberikan ASI yaitu dengan Si Kecil langsung menyusu ke payudara Moms.

Akan tetapi, ada beberapa kondisi yang mengharuskan Si Kecil menyusu dengan menggunakan botol atau dot.

Misalnya, ketika Moms harus pergi bekerja, atau situasi-situasi lainnya yang mengharuskan Moms berpisah dengan Si Kecil untuk sementara waktu.

Saat ingin memberikan ASI melalui botol susu, sebaiknya Moms perhatikan terlebih dahulu kualitas dari botol yang akan dipakai.

Sebab, jika kualitasnnya buruk, bisa jadi akan berefek buruk untuk Si Kecil. Apa sajakah kriteria itu?

Baca Juga : Hasil Survei : 25% Perempuan Mengaku Cek Ponsel 200 Kali Sehari!

1. Menggunakan bahan yang aman untuk Si Kecil

Untuk Moms yang memilih menggunakan botol untuk Si Kecil, pilihlah botol dengan lambang #2HDPE, #4LDPE dan #5PP.

Hindari penggunaan botol yang mengandung Bisphenol-A (BPA).

Karena paparan BPA terhadap Si Kecil dapat menimbulkan beberapa masalah kesehatan seperti gangguan hormon, sistem reproduksi, saraf dan sistem daya tahan tubuh yang berpengaruh pada proses perkembangan Si Kecil.

2. Memiliki fitur yang mengurangi gelembung udara

Ketika setelah Si Kecil menyusu, Moms wajib membuat Si Kecil menjadi sendawa agar gas dalam perut berkurang.

Hati-hati pada penggunaan botol susu, jangan sampai membuat banyak gas dalam perut Si Kecil.

Moms bisa pilih botol susu yang didesain anti kolik, sehingga membuat udara masuk ke dalam botol bukan ke perut bayi.

Baca Juga : Tanda Si Kecil Depresi, Segera Tangani Agar Tak Jadi Gangguan Jiwa

3. Tidak menyebabkan bingung puting

Gunakan botol yang memiliki dot sesuai dengan tahapan perkembangan Si Kecil. Biasanya deras alirannya harus disesuaikan dengan usia Si Kecil.

Tujuannya agar Si Kecil merasa nyaman ketika minum susu dari dot, sehingga ia merasa minum susu sama seperti melalui payudara Moms.

Ukuran dot dan botol susu yang tidak sesuai bisa membuat Si Kecil tersedak dan menganggu pernapasan, bahkan menyebabkan bingung puting.

5. Mudah digunakan dan dipegang bayi

Dengan bentuk yang ergonomis, Si Kecil akan belajar mandiri memegang botol susunya sendiri.

Baca Juga : Wah, Diramalkan Tahun 2030 Manusia Tak Mau Lagi Makan Daging!

6. Pilih botol susu yang mudah dibersihkan

Hal yang perlu diingat, pada umumnya bayi dan balita masih sangat rentan terhadap penyakit.

Benda apa pun yang berdekatan dengan mulut si kecil perlu selalu dibersihkan seluruhnya untuk mencegah berkumpulnya virus, bakteri, dan parasit yang dapat membuatnya sakit.

Apabila hal itu terjadi, Si Kecil  bisa terkena penyakit mulai dari sariawan ringan sampai yang lebih serius seperti muntah-muntah dan diare.

Dapat dibayangkan bila botol susu itu sulit dibersihkan, maka kemungkinan bayi sakit karena masih ada  bakteri dalam botol susu bayi sangat mungkin terjadi.

Untuk memenuhi kriteria di atas, Moms bisa mempertimbangkan Nuby Comfort Silicone Bottle Series.

Bentuk nipple di botol susu Nuby didesain menyerupai payudara ibu gunanya agar mudah terjadi transisi antara Breast dan Bottle Feeding.

Botol susu yang didesain mirip payudara ibu, berbahan silikom lembut baik nipple maupun botol yang memiliki sifat mirip kulit manusia. Tersedia untuk bayi usia 0 bulan hingga 6 bulan ke atas.

Bentuk nipple yang didesain menyerupai payudara ibu gunanya agar mudah terjadi transisi antara breast dan bottle feeding.

Botol silikon yang elastis juga memberikan sensasi seperti payudara dimana bayi ketika menyusu suka memijat/menekan payudara yang elastis.

Botol susu ini juga memiliki lubang yang berfungsi sebagai antikolik serta memudahkan bayi minum dari botol.

Baca Juga : Sakit Kepala Sering Kambuh, Bedakan Antara Migrain dan Vertigo!

Pegangannya sengaja didesain dengan handle yang memudahkan bayi memegang botol, sekaligus berfungsi memudahkan transisi ke training cup.

Botolnya dilengkapi sedotan (straw) yang memungkinkan bayi minum posisi dengan posisi tegak (upright feeding).

Nuby Comfort yang dilengkapi sedotan yang dapat diputar 360 derajat ini dapat diminum oleh bayi dalam segala posisi baik tidur ataupun duduk sehingga mencegah kolik dan refluks. (*)