Amankah Ibu Hamil Sering Naik Turun Tangga? Berikut Penjelasannya

By Finna Prima Handayani, Rabu, 19 September 2018 | 07:30 WIB
Ibu hamil naik turun tangga (shutterstock)

Nakita.id - Setiap ibu hamil pasti akan merawat dan menjaga tubuhnya baik-baik agar terhindar dari segala risiko yang dapat mengancam kesehatan tubuh dan janin.

Umumnya ibu hamil dilarang untuk melakukan pekerjaan keras yang dapat menguras tenaga, karena hal itu dianggap membahayakan bagi janin yang dikandung.

Selain itu, salah satu larangan untuk ibu hamil yang sering terdengar di kalangan masyarakat adalah naik turun tangga.

Bahkan ada pula anggapan jika Moms sering naik turun tangga saat hamil muda, bisa berisiko mengalami keguguran.

Baca Juga : #LovingNotLabelling: Begini Cara Mengatakan Bodoh, Malas, dan Nakal yang Benar Pada Anak

Namun, apakah hal itu memang benar atau sekadar mitos yang tersebar di kalangan masyarakat?

Dilansir dari laman momjunction.com, ibu hamil khususnya pada awal kehamilan, aman untuk naik turun tangga karena tubuh masih seimbang.

Sedangkan untuk Moms yang telah masuk pada bulan-bulan akhir kehamilan, tidak disarankan untuk naik turun tangga.

Pasalnya pada usia kehamilan tersebut, tubuh Moms sudah semakin sulit untuk bergerak dan risiko jatuh pun meningkat.

Baca Juga : Sakit Hati pada Warganet, Mytha Lestari Tutup Kolom Komentar Instagram

Tak hanya itu, jika Moms sering naik turun tangga pada masa akhir kehamilan dapat menyebabkan persalinan dini.

Moms juga akan mengalami sesak napas dan itu buruk untuk janin karena ia mendapat suplai oksigen yang berkurang.

Kemudian, menaiki tangga saat sedang hamil akan berisiko mengalami kehilangan keseimbangan dan meningkatkan risiko jatuh dan tergelincir.

Serta bisa membuat kaki menjadi bengkak, karena pada saat naik turun tangga bisa memberi tekanan lebih besar pada kaki.

Baca Juga : Ketahuan Ngompol, Bjorka Beri Alasan yang Membuat Sabai Jadi Pasrah

Itulah risiko buruk yang akan terjadi apabila Moms naik tangga saat hamil, khususnya jika waktu kehamilan sudah mendekati persalinan.

Jika Moms masih membutuhkan aktivitas yang perlu naik turun tangga, umumnya dapat dilakukan dengan aman saat trimester pertama.

Namun ingat ya Moms untuk selalu berhati-hati!