Dede Idol Jatuh Miskin dan Nekat Merampok, Hidupnya Sangat Beda dengan Finalis Idol Lain Seangkatannya

By Kirana Riyantika, Kamis, 20 September 2018 | 15:45 WIB
Dede Idol jatuh miskin dan nekat mencuri, nasibnya sangat berbeda dengan teman-teman Idol seangkatannya (Kolase/Tribun)

Nakita.id - Kabar mengejutkan datang dari jebolan Indonesian Idol tahun 2008 yang bernama Dede.

Sebab, Dede Idol diringkus polisi karena kasus aksi pencurian dengan cara membobol mobil.

Pemberitaan tentang Dede Idol yang kini seorang bandit pun langsung menjadi sorotan masyarakat.

Baca Juga : Kisah Hidup Dede Idol yang Merampok Demi Anaknya dan Anak Yatim!

Dede dan kakaknya ditangkap setelah melancarkan aksinya di halaman parkir McDonalds Sunburst BSD, Serpong, Tangerang Selasan, Sabtu (15/9).

Ia membobol mobil milik Laksmana Yoza dan mengambil sebuah tas berwarna abu-abu berisi drone MAVIC Pro perak.

Motif Dede nekat mencuri adalah karena kondisi ekonominya yang sedang terpuruk.

Dede sudah jarang tampil di acara televisi setelah tereliminasi dari ajang Indonesian Idol.

Baca Juga : #LovingNotLabelling: Begini Cara Mengatakan Bodoh, Malas, dan Nakal yang Benar Pada Anak

Kariernya di dunia hiburan ternyata berbanding terbalik dengan beberapa teman seangkatannya.

Siapa saja? Berikut ulasannya:

Gisella Anastasya

Gisella Anastasya dan putrinya

Gisella Anastasya merupakan kontestan Indonesian Idol yang seangkatan dengan Dede.

Setelah lulus dari ajang pencarian bakat tersebut, Gisel menjadi sinden cantik di Opera Van Java.

Berkat kerja keras Gisel, ia mulai mengeluarkan beberapa single lagu dan berkolaborasi dengan band ternama tanah air, Last Child.

Baca Juga : Juri Idola The Sacred Riana di America's Got Talent Kecanduan Alkohol dan Seks, Karena KDRT?

Tak hanya menyanyi, Gisel mengasah kemampuannya di bidang akting.

Gisel membuktikan dirinya piawai berakting dalam beberapa film yang sukses di pasaran, seperti Cek Toko Sebelah (2016) dan Susah Sinyal (2017).

Kunto Aji

Kunto Aji saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat pada Selasa (19/9/2018).

Kunto Aji merupakan peserta Indonesian Idol season 5 asal Yogyakarta.

Lulus dari Indonesian Idol ternyata tak menjamin karir Kunto Aji menjadi mulus.

Kunto Aji membuktikan diri bahwa dirinya bisa berkarir di dunia hiburan berkat kerja kerasnya.

Pada tahun 2010, Kunto Aji merambah ke dunia perfilman Indonesia dengan membintangi 'Senggol Bacok'.

Baca Juga : Ahmad Dhani Takut Al Ghazali Mengidap Steven Johnsons Syndrome, Begini Gejalanya!

Empat tahun setelah bermain film, Kunto Aji mengeluarkan single yang sangat laris di pasaran berjudul 'Terlalu Lama Sendiri'.

Hingga kini, Kunto Aji masih aktif berkarya di dunia musik tanah air.

Aris

Aris Idol jadi driver taksi online

Aris merupakan juara pertama Indonesian Idol season 5.

Suaranya yang serak-serak basah membuat banyak penggemar tergila-gila padanya.

Sayangnya, karir Aris di dunia hiburan tak berlangsung lama dan kini meredup.

Aris kini berprofesi sebagai driver taksi online.

Baca Juga : #LovingNotLabelling: Begini Cara Mengatakan Bodoh, Malas, dan Nakal yang Benar Pada Anak

Namun, satu hal yang membedakan antara Aris dan Dede adalah karena Aris memilih jalan yang tepat untuk menafkahi keluarga.