Miliki 'Hidung Jambu' Pembawa Hoki Ternyata Indikasi Penyakit Langka, Ini Gejalanya!

By Erinintyani Shabrina Ramadhini, Rabu, 26 September 2018 | 08:13 WIB
Ilustrasi hidung 'jambu' bawa keberuntungan, fakta medis tunjukkan sebaliknya (pexels.com)

Rinofima lebih umum dialami oleh laki-laki paruh baya berusia 50-70 tahun, disebabkan kaitannya dengan hormon androgen pria.

Selain itu, orang yang berkulit putih juga termasuk rentan mengalami rinofima.

Untuk itu, Moms sebaiknya mewaspadai gejala rinofima yakni seperti berikut ini:

- Hidung membesar dan membulat bak bohlam atau jambu yang menggantung di batang hidung.

- Kulit hidung menebal, berminyak, dan bergelombang dengan pori-pori yang turut membesar.

- Kulit hidung memerah, dimana lama kelamaan ujung hidung akan berwarna merah tua hingga ungu gelap.

Selain gejala diatas, tulang hidung seakan terus tumbuh membesar dan terjadi pembengkakan pembuluh darah kecil di area hidung dan pipi.

Baca Juga : Wajib Tahu, Ini 8 Gejala Pembekuan Darah yang Sering Dianggap Sepele