Pria di Banten Tewas Saat Tidur Menggunakan Headset, Telinga dan Hidungnya Berdarah

By Kunthi Kristyani, Kamis, 27 September 2018 | 21:01 WIB
Pria tewas saat tidur pakai headset (Kompas TV)

Untuk memastikan penyebab kematian, jenazah korban langsung dilarikan ke kamar jenazah rumah sakit untuk menjalani otopsi.

Kasus ini kini masih dalam penanganan Polres Serang.

Baca Juga : Shah Rukh Khan Sebut Anak Bukanlah Tanggung Jawab Orangtua, Kok Bisa?

Berkaca dari insiden tersebut, kebiasaan menggunakan headset sambil tidur sebaiknya memang dihindari karena beberapa alasan.

Pertama, menggunakan headset dapat menyebabkan rasa sakit di telinga dan akhirnya melukainya.

Walaupun sebenarnya kebanyakan headset zaman sekarang dilengkapi karet biar aman pada ujungnya.

Namun, kadang jika kita terus menerus meletakkan headset di telinga maka lama-lama akan menekan ke dalam telinga kita.

Akibatnya ketika bangun tidur telinga kita akan merasa sakit karena terlalu lama tertekan.

Kedua, bisa menurunkan pendengaran. Apalagi jika sudah kebiasaan menggunakan headset dengan volume suara yang tinggi.