Cegah Penularan HIV AIDS Melalui Transfusi Darah, PMI Gunakan Alat Ini

By Nia Lara Sari, Kamis, 27 September 2018 | 21:22 WIB
eminar Kesehatan: Peran PMI DKI Jakarta dan Pemprov DKI Jakarta dalam Upaya Pencegahan Penyakit yang Ditularkan Melalui Transfusi Darah' (27/9) (Nia Lara Sari)

Nakita.id - HIV atau Humon immunodeficiency Virus adalah sejenis virus yang menyerang atau menginfeksi sel darah putih yang menyebabkan turunnya kekebalan tubuh manusia.

AIDS atau Acquired Irimune Deficiercy Syndrome adalah sekumpulan gejala penyakit yang timbul karena turunnya kekebalan tubuh yang disebabkan infeksi oleh HIV.

Akibat menurunnya kekebalan tubuh maka orang tersebut sangat mudah terkena berbagai penyakit infeksi (infeksi oportunistik) yang sering berakibat fatal.

Baca Juga : Benarkah Terapi Facial di Salon Bisa Menularkan HIV? Ini Penjelasan Ahli

Berdasarkan data  WHO, pada 2017 terdapat 36.9 juta jiwa di dunia hidup dengan HIV.

Namun, WHO mencatat sejak AIDS ditemukan hingga akhir 2015, terdapat 34 juta orang meringgal akibat penyakit ini.

Di Indonesia, hingga saat ini HIV AIDS sudah menyebar di 407 dari 507 kabupaten/kota di seluruh provinsi di Indonesia.