Awalnya Dideteksi Demam, Pria Ini Ternyata Idap Kanker Langka yang Tandanya Seperti Sinus!

By Rosiana Chozanah, Senin, 1 Oktober 2018 | 07:15 WIB
Pria yang awalnya salah diagnosa padahal terkena kanker (Mirror)

"Aku tahu kami beruntung dalam beberapa hal bahwa kami tahu peluang kematian itu ada dan kami mendapat kesempatan untuk berbicara tentang banyak hal sebelum (kematian) datang."

"Namun di sisi lain, kedekatan dan cinta yang benar-benar murni yang kami kembangkan selama dua tahun terakhir setelah semua yang kami lalui adalah yang aku bahkan tidak bisa gambarkan dan kehilangan itu terasa tak tertahankan bagiku saat ini, seperti aku tahu akan sangat banyak dari kalian yang sangat mencintainya."

"Aku tidak pernah tahu kita bisa begitu dekat dengan satu orang dan mencintai mereka dengan sangat dan tanpa pamrih seperti yang dilakukannya kepadaku dan aku kepadanya.

Dia telah mengubah kehidupan begitu banyak dari kita dengan cara yang positif dan akan terus melakukannya, aku yakin," ujar Saraya.

"Aaron berjuang sangat keras untuk waktu yang lama, dan saya tahu kalian semua akan sama kecewanya dengan kami bahwa perawatan itu tidak berhasil, tetapi kami dapat merasa nyaman mengetahui bahwa kami semua berusaha paling keras dan memberinya kesempatan sebaik mungkin. Sayangnya kanker itu terlalu agresif."

Saraya melanjutkan dengan berterima kasih dan mengatakan bahwa Aaron's Battle akan menjadi badan amal untuk membantu orang lain.

Sehingga Saraya tetap membiarkan bantuan tersebut dan meneruskan badan amal tersebut seperti yang diinginkan oleh sang suami.

Baca Juga : 56 Siswa SMP Pekanbaru Sayat Tangannya, Minuman Ini Penyebabnya!