Belum Reda Air Matanya, Korban Gempa Lombok Ikut Turun Tangan untuk Korban Gempa Tsunami Palu

By Salmaa Awwaabiin, Senin, 1 Oktober 2018 | 14:24 WIB
Kondisi pasca gempa dan tsunami di daerah Balaroa dan sekitar Sungai Manonda, Palu Barat. (Tribun Jabar)

Seperti yang tertera di akun instagramnya @lombok.bangkit, Lombok Bangkit merupakan gerakan sosial yang memberdayakan perekonomian para korban gempa Lombok.

Adapun yang mereka lakukan adalah menjual produk-produk khas Lombok.

Baca Juga : Deretan Artis Crazy Rich Surabaya, Total Kekayaan Ada yang Sampai Ratusan Miliar!

Keuntungan yang didapatkan dari penjualan tersebut, 50% akan digunakan untuk membantu saudara kita yang tertimpa musibah di Sulawesi Tengah.

Betapa besar hati para korban gempa Lombok yang turut turun tangan untuk korban gempa tsunami Palu, di tengah kondisi mereka yang belum kembali seutuhnya seperti sedia kala.

Dilansir nakita.id dari kompas.com, hingga saat ini korban tewas akibat gempa dan tsunami di Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah, bertambah menjadi 832 Orang.

Baca Juga : Maia Estianty Kian Bergelimang Harta, Ahmad Dhani Justru Dilaporkan Menggelapkan Uang Warga Ratusan Juta, Kok Bisa?

"Update dampak bencana jumlah korban jiwa sampai siang ini pukul 13.00, total 832 orang meninggal dunia, yakni di Kota Palu 821 orang dan Donggala 11 orang," kata Sutopo.