Dampak Gempa Tsunami Palu, Desa Petobo Tertimbun Lumpur dan Hilang Ditelan Bumi!

By Shevinna Putti Anggraeni, Senin, 1 Oktober 2018 | 15:10 WIB
Desa Petobo tenggelam lumpur hitam dan hilang ditelan bumi (facebook)

Sebelumnya, Sultan Jack Ibrahim juga meminta pertolongan untuk korban yang berada di Petobo melalui grup Facebook Portal Gorontalo.

Sultan Jack Ibrahim melaporkan kalau di daerah Palu Selatan yakni, Petobo, Biromaru, Jono Oge dan Sidera sudah terendam lumpur hitam setinggi 3 meter.

Ia meminta agar media dan pemerintah juga memperhatikan wilayah mereka yang tenggelam lumpur hitam dan belum mendapat pertolongan.

Baca Juga : Ashanty Tak Malu Naik Mobil Bak Terbuka di Bali, Warganet: Biasanya Cuman Ada di FTV!

Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNBP Sutopo Purwo Nugroho melalui akun twitter-nya mengonfirmasi kejadian di Petobo tersebut.

Kejadian itu terjadi karena munculnya lumpur dari permukaan tanah dan membuat ratusan rumah warga ambles atau seolah tenggelam lumpur hitam.

"Ini merupakan akibat dari gempa 7,4 SR adalah fenomena likuifaksi (liquefaction) Likuifaksi adalah tanah berubah menjadi lumpur seperti cairan dan kehilangan kekuatan," tulis Sutopo.