Test Pack Tunjukkan Positif, Eh Ternyata Tak Hamil, Mungkin ini Penyebabnya!

By Fadhila Afifah, Jumat, 5 Oktober 2018 | 11:35 WIB
Alasan test kehamilan salah (iStockphoto / igor_kell)

 

Nakita.id - Moms, ada berbagai alasan mengapa test pack yang menunjukkan garis dua (positif hamil) bisa saja tidak akurat.

Bisa jadi karena alat tes kehamilan sudah kedaluwarsa, atau karena urin terkontaminasi zat lain.

Tes kehamilan dirancang untuk menunjukkan apakah urin Moms mengandung hormon hormon human chorionic gonadotrophin (hCG).

Hormon ini dilepaskan tepat setelah implan telur yang dibuahi di dinding rahim dan terus menggandakan setiap dua sampai tiga hari.

Baca Juga : Hasil Test Pack Bisa Salah, Ini Waktu yang Tepat Agar Hasil Akurat

Seorang perempuan dikatakan hamil bila sperma pasangannya berhasil membuahi sel telur di dalam tuba falopi (disebut juga konsepsi).

Selama 9 hari setelah pembuahan, sel telur yang sudah dibuahi akan bergerak menuju rahim, kemudian menempel di dinding rahim.

Setelah sel telur yang sudah dibuahi (zigot) itu tertanam di sana, plasenta akan terbentuk dan mulai melepaskan hormon hCG ke dalam darah.

Inilah alasan mengapa hCG melonjak tinggi selama masa kehamilan, dan akan terus meningkat sampai umur kehamilan 90 hari.

Kadar hCG inilah yang menjadi ukuran seseorang hamil atau tidak. 

Bila kadar hCG tinggi yang dapat dideteksi oleh test pack, maka seseorang bisa dinyatakan berbadan dua, meski pemeriksaan lebih akurat bisa dilakukan lewat diagnosis dokter dengan alat USG.  

Baca Juga : Agar Hasilnya Akurat, Begini Cara Pakai Test Pack yang Tepat

Lantas bila hasil test pack menunjukkan garis dua (tanda positif hamil) namun setelah melakukan pemeriksaan dokter tidak terjadi pembuahan dalam rahim, apa kemungkinannya?