Niat Baik Menolong Orang Miskin, Pria Ini Kehilangan Rumah dan Pekerjaannya

By Diah Puspita Ningrum, Rabu, 10 Oktober 2018 | 15:35 WIB
Ilustrasi menolong orang (pixabay.com/truthseeker08 )

Nakita.id - Gilberto Baschiera mantan manajer sebuah bank di Forni di Spora, sebuah kota kecil di Pegunungan Dolomite, Italia, telah mendapat julukan sebagai "Robin Hood Banker".Dilansir Intisari.id dari Oddity Central (8/10/2018), dia mengambil sekitar 1 juta euro atau setara Rp17 miliar dari rekening nasabahnya yang kaya, selama beberapa tahun untuk membantu orang miskin memenuhi syarat pinjaman.Semuanya dimulai pada tahun 2009, saat puncak krisis keuangan global, ketika bank mengubah kriteria persetujuan pengajuan kredit.

Baca Juga : Terlihat Makin Cantik, Ayu Ting Ting Rela Habiskan Dana Belasan Juta Untuk Perawatan KulitBukan lagi syaratnya tentang penilaian keseluruhan, tetapi tentang keandalan klien di meja bank dan komputer.Ini yang membuat Gilberto Baschiera merasa kasihan awalnya pada seorang laki-laki yang datang ke kantornya untuk mengajukan pinjaman kecil tetapi tidak memenuhi syarat.Alih-alih meminta laki-laki tersebut pergi, Baschiera mengambil sejumlah uang dari rekening nasabahnya yang kaya, dan menambahkannya ke akun orang miskin tersebut.

Baca Juga : Momen-momen Haru Sebelum Istri Indro Warkop Meninggal, Minta Dipakaikan Hijab Jadi Pertanda?