Vagina Nyeri Saat Berhubungan Seks? Hati-hati Gejala Kanker ini!

By Saeful Imam, Rabu, 10 Oktober 2018 | 21:18 WIB
Menurunnya Gairah Seksual (iStockphoto)

Nakita.id - Aktivitas seksual merupakan salah satu elemen penting dalam pernikahan yang dapat membuat hubungan Mama dan Papa menjadi lebih intim dan hangat.

Akan tetapi, sering kali ada saja gangguan yang membuat aktivitas seks menjadi tak lancar, salah satunya adalah vagina sakit.

Tapi, Mama perlu waspada karena vagina nyeri saat bercinta dapat menjadi salah satu tanda kanker.

Baca Juga : Ini Manfaat Rutin Konsumsi Paprika, dari Anti Kanker Hingga Bikin Langsing!Berdasarkan survei The Eve Appeal, para penderita kanker yang gejalanya ditandai dengan rasa sakit saat berhubungan seks umumnya mengabaikannya karena merasa malu untuk membahas hubungan seksual mereka.Padahal, menurut dokter masalah tersebut penting untuk dibicarakan sebagai bentuk deteksi dini kanker. Berikut lima kanker terkait ginekologi dan gejalanya yang perlu diketahui para wanita.1. Kanker vaginaWalaupun penyakit ini langka dialami wanita.

Tapi menurut The Eve Appeal, para wanita di Inggris terdiagnosis penyakit tersebut 250 kasus setiap tahunnya.

Risiko kanker meningkat jika terjadi perubahan sel-sel pada lapisan vagina. '

Melalui skrining seperti kanker serviks, perubahan pada lapisan sekitar vagina bisa diketahui.

Menurut penelitian, sekitar tiga dari 10 wanita juga merasakan nyeri saat berhubungan seks, ada benjolan atau pertumbuhan di vagina, vagina sering terasa gatal.

Namun, sebanyak satu dari dua wanita yang menderita kanker tidak memunculkan tanda-tanda atau gejala sama sekali.

Baca Juga : Jadi Perokok Pasif Berisiko Kena Kanker Paru Seperti Istri Indro 'Warkop', Begini Solusi Mencegahnya!2. Kanker ovarium

Kanker ovarium adalah adanya pertumbuhan sel-sel kanker di sekitar ovarium yaitu tempat menyimpan sel telur.

Padahal, jika kanker ovarium terdiagnosis sejak awal maka tingkat kesembuhannya pun cukup tinggi.