Jangan Ambil Risiko, Ini Cara Menghindari Infeksi Mata dari Penggunaan Lensa Kontak

By Poetri Hanzani, Jumat, 12 Oktober 2018 | 21:31 WIB
Jangan ambil risiko, ini cara menghindari infeksi mata dari penggunaan lensa kontak (julief514/iStockphoto)

Nakita.idLensa kontak seringkali menjadi alternatif pilihan pengganti kacamata.

Selain dianggap mudah, lensa kontak juga bisa membuat tampilan semakin terlihat menarik.

Meski demikian, bukan berarti pemakaian lensa kontak tidak menimbulkan risiko.

Jika Moms tidak berhati-hati, bisa mengakibatkan infeksi bahkan yang terparah dapat menyebabkan kebutaan.

Baca Juga : Lensa Kontak Berwarna 16 Kali Lebih Berbahaya dari Lensa Kontak Bening

Untuk menghindari Moms tertular infeksi akibat penggunaan lensa kontak, maka Moms harus bijak dalam menggunakannya.

Sebagai upaya pencegahan, Moms bisa mencoba tips tertentu berikut ini:

1. Selalu cuci tangan

Sebelum menyentuh lensa kontak, Moms wajib mencuci tangan menggunakan air dan sabun untuk memastikan tidak ada kuman atau bakteri yang masuk ke lensa dari jari-jari Moms.

Bilas tangan secara menyeluruh, kemudian keringkan dengan handuk.

Baca Juga : Moms Bingung Pilih Rumah Atau Apartemen? Pertimbangkan 5 Hal Ini!

2. Ikuti petunjuk saat menggunakan lensa kontak

Pastikan untuk selalu mengikuti petunjuk dari dokter mata sebelum menggunakan lensa kontak.

Jangan tidur dengan lensa kontak dan hindari pula menggunakan lensa yang kedaluwarsa serta ganti lensa kontak secara berkala.

3. Simpan lensa kontak dengan benar

Dilansir dari laman thehealthsite, penting menyimpan lensa kontak dengan benar untuk menghindari segala jenis infeksi yang terkait dengan lensa.

Gunakan juga larutan steril hanya khusus untuk lensa kontak.

Hindari menggunakan air keran untuk membilasnya, atau bahkan menyimpannya dalam air garam.

Baca Juga : Coba Makan Telur 1 Butir Sehari, Rasakan 8 Manfaat Menakjubkannya Pada Tubuh dalam 1 Minggu!

4. Berhenti merokok

Berhenti merokok tentu baik untuk kesehatan secara keseluruhan, terlebih lagi jika Moms menggunakan lensa kontak.

Hal ini karena dari hasil penelitian menunjukkan, dibandingkan dengan non-perokok, perokok lebih rentan terkena infeksi mata saat memakai lensa kontak.

5. Hindari memakai lensa dekoratif

Saat ini, banyak lensa kontak berwarna yang tersedia dan ini mungkin membuat Moms menjadi lebih segar.

Meski lensa kontak ini sangat menarik, akan tetapi hindari menggunakannya.

Sebab, lensa kontak berwarna dapat menyebabkan kerusakan mata.

Baca Juga : Mudah! Usir Sakit Perut Saat Datang Bulan dengan Minum Jus Wortel