Perusahaan Jepang Membayar Mahal Karyawan Yang Jam Tidurnya Bagus

By Soesanti Harini Hartono, Rabu, 17 Oktober 2018 | 16:21 WIB
Perusahaan di Jepang bayar karyawannya untuk mendapatkan tidur berkualitas dengan alasan cemerlang. (Getty Images)

Perusahaan di Jepang ini berharap bahwa sistem penghargaan tidur cukup ini dapat meningkatkan kebiasaan gaya hidup dan kesehatan keseluruhan karyawan, serta meningkatkan produktivitas mereka.

Menurut riset dari National Sleep Foundation, untuk mencapai kualitas maksimal yang dimiliki tubuh, manusia butuh tidur bahkan 7 sampai 9 jam sehari.

Baca Juga : Berdiri Saat Bekerja Lebih Sehat Daripada Duduk, Ini Faktanya!

Tapi sejujurnya Moms, banyak dari kita yang tidak peduli akan kesehatan tubuh, salah satunya dengan kurang tidur.

Padahal setidaknyua Moms memang butuh waktu tidur 7 – 8 jam sehari.

Kalau tidur kita kurang, hal paling sederhana yang akan terjadi adalah tubuh akan mudah lapar sehingga berat badan akan meningkat drastis dan lain sebagainya.

Kurang dari itu tubuh akan mengalami banyak gangguan seperti mudah stres dan nafsu makan tinggi.

Baca Juga : Kudapan Malam, Anti Gemuk dan Mudah Dibuat: Yoghurt Mangga Sereal

Paling sering terjadi pada tubuh dan tentunya tidak kita sadari ketika kita tidur kurang dari 6 jam per hari yaitu rasa lapar berlebihan.

Moms mungkin mengeluh soal berat badan yang terus meningkat padahal sudah melakukan diet ketat dan berolahraga rutin.