Segarnya Jus Apel Stroberi Dijamin Enggak Bakal Bikin Kita Kecewa

By Sajiansedap_ID, Jumat, 9 November 2018 | 16:37 WIB
Jus Apel Stroberi (Reporter Sajian Sedap)

Nakita.id - Perpaduan manis dan asam sudah jelas hadir dalam segelas Jus Apel Stroberi ini. Minuman segar yang menyehatkan ini layak disajikan sehabis makan siang.

Waktu: 20 Menit

Sajian: 3 Gelas

Baca Juga : Sekali Coba Daging Masak Kemangi Ini, Pasti Kepingin Lagi Untuk Mencicipinya

Baca Juga : Sempat Ditinggal Nikah Oleh Suaminya Sekarang, Begini Serunya Quality Time Sissy Priscillia dan Suami di Pasar Tradisional

Bahan:

200 gram apel hijau potong-potong

200 gram stroberi, cuci bersih

400 ml jus apel siap pakai

Bahan Sirop:

100 ml air

100 gram gula pasir

100 ml sirup stroberi

2 tangkai daun mint, ambil daunnya

Bahan Pelengkap:

300 gram es batu

1 kaleng soda tawar

Baca Juga : [Video] Adem Betul Sore-Sore Begini Menikmati Puding Busa Kopi Dengan Resep Super Mudah Ini

Cara Membuat Jus Apel Stroberi:

1. Sirop, campur semua bahan sirup. Masak sambil diaduk hingga mendidih dan gula larut. Kecilkan api. Biarkan hingga menyusut. Dinginkan.

2. Campur sirup, stroberi, apel, dan jus apel. Blender halus. Saring.

3. Tambahkan es batu dan soda tawar.

Baca Juga : [Video] Serasa di Restoran Korea, Makan Malam Jadi Spesial Karena Resep Nasi Daging Ala Korea Ini

Baca Juga : Makan Malam Terasa Lengkap dengan Bandeng Siram Bumbu Acar Kuning