Sadis! Suku di Indonesia Ini Ternyata Pernah Punya Tradisi Penggal Kepala untuk Persembahan dan Mas Kawin

By Riska Yulyana Damayanti, Jumat, 19 Oktober 2018 | 16:30 WIB
Tengkorak yang dipenggal (Tribun Jambi)

Setelah bertahun-tahun, tradisi ini tidak lagi terdengar.

Hingga akhirnya, pada 2005, ditemukan dua mayat tanpa kepala di kecamatan Amahai Kabupaten Maluku Tengah.

Kedua mayat tersebut diidentifikasi bernama Bonefer Nuniary dan Brusly Lakrane, yang ditemukan dalam kondisi mengenaskan karena bagian tubuhnya telah dipotong-potong.

Baca Juga : Sepasang Kekasih yang Sedang Berciuman Tertangkap Gambarnya Oleh Google Maps, Namun Gambarnya Aneh Seperti Ini

Seperti dikutip dari Tribun Jambi pada Rabu (17/10), hasil penyelidikan menunjukkan bahwa keduanya dibunuh oleh Suku Naulu sebagai persembahan kepada leluhur.

Pelakunya merupakan warga dengan marga Sounawe, yang melakukan ritual ini untuk memperbaiki rumah adat mereka.

Kejadian ini membuat para pelaku mendapat hukuman yang cukup berat.

Baca Juga : Perempuan ini Tidak Bisa Melakukan Hubungan Intim dengan Suaminya Selama 6 Tahun, Kok Bisa?

Ketiga pelaku, Patti Sounawe, Nusy Sounawe, dan Sekeranane Soumorry dijatuhi hukuman mati.

Sedangkan tiga pelaku lainnya, Saniayu Sounawe, Tohonu Somory, dan Sumon Sounawe dipenjara seumur hidup.

Sejak kejadian ini, lembaga hukum berusaha untuk melakukan sosialisasi kepada semua pihak tentang adanya hukuman tegas bagi tindakan pembunuhan.

Kini, tradisi penggal kepala telah dihapus dan tidak terdengar lagi adanya korban yang menjadi persembahan.

Baca Juga : Selama 48 Jam Seorang Anak Mencari Pertolongan Setelah Kejadian Kecelakaan Mobil Bersama Keluarganya, Begini Akhirnya

(Artikel ini pernah terbit di Intisari.grid.id dnegan judul"Suku di Indonesia Ini Pernah Miliki Tradisi penggal Kepala Manusia untuk Mas Kawin")