Miliki Manfaat Luar Biasa, Berikut Jenis Olahraga untuk Anak Autis

By Finna Prima Handayani, Jumat, 19 Oktober 2018 | 21:37 WIB
Jenis olahraga yang baik untuk anak autis (pexels.com)

"Misalnya olahraga renang gaya bebas. Gaya bebas itu kan kalau ambil napas miring. Napas dengan kepala yang miring itu adalah olahraga otak.

Tapi juga badannya olahraga, koordinasi geraknya juga bagus, manfaatnya banyak," ujar Melly saat ditemui usai acara konferensi pers ASEAN Autism Games 2018.

Dari sekian banyak jenis olahraga, menurut Melly, olahraga yang baik untuk anak autis adalah yang dilakukan di alam terbuka atau outbound.

Baca Juga : ASEAN Autism Games 2018 Siap Diselenggarakan Besok, Yuk Moms Nonton!

"Biasanya yang bagus itu olahraga yang outbound. Manjat-manjat, ayunan, itu bagus. Naik sepeda juga bagus," kata Melly pada Jumat (19/10/2018).

Dengan bersepeda, para anak autis dapat melatih keseimbangan tubuh dan fokus mereka.