Luna Maya Selalu Tampak Cantik Natural, Ternyata Ini Rahasianya

By Riska Yulyana Damayanti, Sabtu, 20 Oktober 2018 | 13:36 WIB
Tip riasan natural a la Luna Maya (@lunamaya/ Instagram)

Nakita.id - Luna Maya artis cantik yang lahir pada 26 Agustus 1983 ini telah lama berkecimpung di dunia hiburan Indonesia.

Mulanya Luna Maya menjadi seorang model sebuah majalah, barulah di 1999 ia menjajaki dunia akting.

Film pertama yang Luna Maya bintangi yaitu 30 Hari Mencari Cinta bersama Nirina Zubir dan beberapa artis lainnya.

Baca Juga : Pernah Dikabarkan Dekat dengan Pemain Timnas, Inilah Penampilan Anak Sulung Almarhum Ustaz Uje

Tidak hanya sebagai aktris, Luna Maya juga pernah menyumbangkan suaranya di industri musik Indonesia melalui lagu "Suara (Ku Berharap)".

Tidak hanya itu, bersama dengan Sandra Dewi dan Dewi Sandra, Luna Maya menyanyikan lagu bertema Euro 2008 berjudul "Play".

Luna Maya juga dikenal sebagai artis yang cantik namun dengan riasan yang natural.

Baca Juga : Anak Orang Kaya di Rusia Ini Membuang Uang di Jalananan, Ada Apa?

Namun ternyata bukan berarti ia tidak menggunakan makeup sama sekali.

Ia hanya memoles wajahnya dengan riasan secukupnya.

Luna Maya juga tidak pelit dalam membagikan tip riasan naturalnya melalui Instagram, @lunamaya.

Baca Juga : Tampilan Rumah Uya Kuya yang Dikomentari Nagita Slavina Bak Kerajaan

1. Pemilihan eyeshadow

Untuk riasan mata, gunakan warna gelap di ujung tepi mata menggunakan kuas

Untuk membuat riasan natural, Luna Maya menggunakan warna gelap untuk memoles kelopak matanya.

Baca Juga : Berita HOAX Kesehatan: Saat Hamil Harus Rajin Minum Suplemen Vitamin, Jangan Percaya, Bayi Bisa Cacat!

Warna yang dipilih yaitu hitam atau abu-abu dan dipulaskan di bagian ujung mata.

"Gunakan eye shadow dengan warna gelap seperti hitam atau abu-abu pada ujung mata agar terlihat lebih tegas," tulis Luna Maya dalam unggahannya tersebut.

Baca Juga : Hati-hati! Lampu LED yang Hemat Listrik Ternyata Bisa Merusak Retina Loh

2. Blush on

Jangan lupa gunakan blush on berwarna pink agar wajah nampak segar

Pemilihan warna blush on  juga penting untuk membuat wajah nampak lebih segar.

Luna Maya biasanya menggunakan blush on warna pink agar pipi nampak merona.

Baca Juga : Berita Kesehatan Pria: Rahasia Supaya Sperma Mudah Membuahi Wanita

Ia tidak meyarankan untuk menggunakan blush on jenis tertentu namun saat ini Luna Maya mengunakan blush power.

 "Jangan lupa blush on warna pink, supaya pipimu terlihat lebih cerah dan merona. Kalian bisa memilih blush powder atau cream blush. Kalau aku suka yang blush powder seperti foto," tambah Luna.

Baca Juga : Aneh! Muncul Suara Minta Tolong dari Makam Perempuan yang Baru Dikubur, Ini Faktanya

3. Pemilihan warna lipstik

Luna Maya menyarankan untuk menggunakna lipstik berwarna peach agar sama serasi dengan warna blush on

Langkah terakhir tip Luna Maya dalam merias wajahnya yaitu menggunakan lipstik dengan warna natural atau peach.

Pemilihan warna peach ini bertujuan agar sesuai dengan warna blush on  yang digunakan.

"Sentuhan terakhir aku pilih mate lipstick dengan warna peach, tujuannya agar lebih natural dan sesuai dengan warna pipi," lanjut Luna Maya dalam captionnya.

Baca Juga : Seorang Laki-Laki Bunuh Diri Setelah Melihat Kekasihnya Dilecehkan Lelaki Lain di Depannya

Penggunaan jenis lipstik juga disesuaikan dengan keinginnan Moms ya.

Jika Moms ingin nampak bibir lebih tebal sebaiknya gunakan glossy lipstick.

Namun jika Moms ingin membuat bibir nampak kecil, matte lipstick  bisa menjadi pilihan.

Wah, jadi tahu kan bagaimana tip Luna Maya selalu nampak cantik natural.

Baca Juga : Sepasang Kekasih yang Sedang Berciuman Tertangkap Gambarnya Oleh Google Maps, Namun Gambarnya Aneh Seperti Ini