Nakita.id - Gorengan merupakan makanan andalan masyarakat Indonesia.
Dalam menu makan apa pun, gorengan selalu menjadi menu yang seolah tak boleh tertinggal untuk dikonsumsi.
Akan tetapi, banyak orang tak menyadari adanya berbagai bahaya dan risiko di balik kerap mengonsumsi gorengan.
Baca Juga : Gorengan Bisa Jadi Penyebab Sakit Lambung, Seperti Dialami Diana Nasution
Hal tersebut juga tak disadari seorang gadis berusia 21 tahun.
Ledi Diana, seorang gadis perempuan asal Desa Penggalangan, Serangbedagai terpaksa menderita kanker lidah karena kebiasaan buruknya.
Ledi mengidap kanker lidah stadium 3 yang kini tengah berjuang untuk kesembuhannya.
Karena besarnya biaya kesembuhan, Ledi sampai mendapat bantuan dari petugas Aksi Cepat Tanggap (ACT).
Kondisinya yang makin menurun dan juga keterbatasan keluarga membuat Ledi tak bisa berbuat banyak dengan penyakitnya.
Baca Juga : Cecillia Vickend Meninggal Karena Kanker Lidah, Konsumsi 3 Bahan Alami Ini Untuk Mencegahnya!
Bahkan, selama divonis kanker lidah, Ledi Diana hanya menjalani pengobatan herbal.
"Dia ini takut dikemoterapi. Untuk sementara, penyembuhan hanya menggunakan pengobatan herbal lantaran juga kondisi keluarga juga tidak berkecukupan. Ayahnya bekerja sebagai tukang bangunan dan ibunya juga dalam kondisi lumpuh," ujar Nanda Permana petugas ACT, yang saat itu mengunjungi Ledi kepada Tribun Medan.