Berita kesehatan akurat: Menyeduh Susu Formula Bayi Jangan dengan Air Dispenser, Bayi Bisa Sakit!

By Gazali Solahuddin, Sabtu, 27 Oktober 2018 | 12:40 WIB
Bayi menangis karena minum susu dicampur air dari dispenser (istock)

Baca Juga : [VIDEO] Bolehkah Anak yang Mengalami Obesitas Minum Susu Formula?

Kedua, susu formula untuk bayi adalah powder alias bubuk, tidak boleh yang cair, juga kental.

Nah, karena itulah sebelum diberikan pada bayi susu formula bayi ini harus dicairkan terlebih dahulu dengan cara diseduh dengan air.

Mengenai hal ini, seperti yang dilansir dari Tabloid Nakita, dr. Martinus M. Leman, DTMH, SpA, dari RS Siloam TB Simatupang, Jakarta Selatan, mewanti-wanti untuk tidak menyeduh susu formula untuk bayi dengan air dari dispenser.

Baca Juga : Bayi yang Sering Mengonsumsi Susu Formula Berisiko Alami Sulit BAB

Alasannya, sangat berisiko membuat bayi sakit.

Sedihnya di Indonesia banyak Moms yang kerap melarutkan susu formula untuk bayi dengan cara diseduh dengan air dari dispenser.

Hal itu alasannya karena air dispenser panasnya sudah cukup dan bisa melarutkan susu formula yang akan diberikan kepada bayi.

Tapi tahu tidak Moms, sebenarnya membuat sufor alias susu formula untuk bayi yang benar adalah dengan menyediakan air panas hingga mendidih.

Baca Juga : Berita Kesehatan: Mengenal Mycoplasma Genitalium, Penyakit Menular Seksual Penyebab Kemandulan

Lalu diamkan beberapa saat, kurang lebih sekitar15—20 menit.

Intinya hingga suhu turun namun masih di atas 700C.