Ikut Ajang Lari Electric Marathon Jakarta, Pelari Ini Meninggal Dunia di Tengah Acara, Ini Penyebabnya!

By Rosiana Chozanah, Minggu, 28 Oktober 2018 | 17:50 WIB
Pelari Electric Jakarta Marathon meninggal dunia di tengah acara (Serambinews.com)

Nakita.id - Pada Minggu (28/10/2018) pagi tadi, seorang peserta acara tahunan Electric Jakarta Marathon dikabarkan meninggal dunia di tengah perlintasan sekitar pukul 06.45 WIB.

Peserta bernama Arief Hartani (55) mengikuti ajang lari ini untuk jarak 5 kilometer, namun insiden meninggalnya Arief saat melintas di kilometer 3.

Lalu jenazah pelari tersebut langsung dilarikan ke Rumah Sakit Mintohardjo.

Baca Juga : Pasca Meninggalnya Rudi Bachsin, Suami Arumi Bachsin Unggah Foto Kenangan

"Iya, tadi di kilometer 3, enggak tahu tiba-tiba jatuh. Bapak ikut yang 5K," tutur Cut, istri korban, saat ditemui tim Kompas.com di Rumah Sakit TNI Angkatan Laut Mintoharjo, Bendungan Hilir, Jakarta Pusat.

Tidak sendiri, Arief mengikuti ajang lari ini bersama sekitar 30 orang lainnya dan berkumpul di kawasan Senayan, Jakarta Selatan.

Arief dan teman-temannya tergabung dalam komunitas olahraga perusahaan PT Samuel Aset Manajemen.

Kemudian adik korban, Adrian, yang saat itu mendampingi Arief mengungkapkan kronologi meninggalnya sang kakak.

"Pas jatuhnya di depan (hotel) Sultan, Gatsu (Jalan Gatot Subroto) jalannya datar dia arah pulang," jelas Adrian.

Adrian melanjutkan bahwa kakaknya meninggal saat hampir sampai menuju garis finish.

"Di kilometer 3,5 (korban meninggal), sudah arah balik (ke titik finish)."

Adrian juga mengatakan, saat sang kakak terjatuh, ia sempat menunjukkan hilangnya tanda vital selama 20 menit.

Tak berapa lama kemudian korban meninggal dunia di tempat.

Baca Juga : Setahun Berjuang Lawan Kanker Otak, Gadis 4 Tahun Ini Akhirnya Meninggal di Pelukan Orangtuanya, Gejala Awalnya Migrain!

"Begitu jatuh langsung (meninggal dunia) di tempat. Semua proses sudah dijalankan mulai dari tindakan di tempat dan di rumah sakit," ujar Adrian lagi.

Setelah itu jenazah langsung dilarikan ke RS Mintohardjo.

Selesainya jenazah dimandikan di rumah sakit dibawa ke rumah duka di kawasan Grogol, Jakarta Barat.

"Habis ini dibawa ke rumah, di Grogol," tutur istri korban, Cut.

Sementara ini, informasi yang dihimpun pihak keluarga dan kerabat menyebutkan bahwa korban meninggal diakibatkan gagal jantung.

"Diagnosanya tadi (penyebab meninggal dunia) karena gagal jantung mendadak, sudden cardiac arrest," timpal Adrian.

Sedangkan dalam keseharian, mendiang Arief Hartani dikenal sebagai sosok yang rajin berlatih fisik.

Bahkan korban sempat ikut berlatih sebelum mengikuti lomba Electric Jakarta Marathon ini bersama atasannya, Agus Yanuar.

"Pas hari Jumat kemarin cuti kerja untuk istirahat menyiapkan ini selama dua hari karena aturan dari pelatih juga diminta untuk istirahat yang cukup. Karena sebelumnya cukup banyak perjalanan dinas," tutur Direktur Utama PT Samuel Aset Manajemen, Agus Yanuar.

Selain itu, Arief juga dikenal sangat aktif dalam kegiatan komunitas olahraga SAM Athletic Club.

"Ada program berlatih selama 3 bulan untuk acara ini. Kita juga ada persiapan untuk ini," ujar Ketua Komunitas Olahraga SAM Athletic Club, Nyoman.

Baca Juga : Setahun Berjuang Lawan Kanker Otak, Gadis 4 Tahun Ini Akhirnya Meninggal di Pelukan Orangtuanya, Gejala Awalnya Migrain!