Catat, Gigi Si Kecil Bisa Membusuk Bila Moms Sering Lakukan Ini

By Amelia Puteri, Selasa, 6 November 2018 | 09:11 WIB
Penyebab gigi susu bisa rusak (karelnoppe)

Nakita.id - Memantau perkembangan gigi Si Kecil itu penting.

Jika gigi anak hilang terlalu dini, maka bisa jadi tidak meninggalkan ruang cukup untuk gigi dewasa tumbuh.

Sementara bila kerusakan gigi tidak dicegah, akan menghabiskan banyak biaya untuk mengobati, menyebabkan rasa sakit, dan bisa terjadi infeksi yang mengancam.

Kerusakan gigi (disebut karies usia dini) adalah penyakit menular kronis yang paling umum pada masa kanak-kanak.

Baca Juga : 7 Manfaat Kesehatan Tak Terduga Daun Salam, Lebih dari Bumbu Dapur!

Kebiasaan merawat gigi yang sehat harus dimulai sejak dini karena kerusakan gigi dapat berkembang segera setelah gigi pertama tumbuh.